Mbak Sulis dan suaminya membuat bakmi dan bakso sendiri. Semua pekerjaan dilakukan di warung sekaligus di rumahnya. Setiap hari ia menyiapkan bahan-bahan yang akan dijual keesokan harinya. Mulai dari mie, bakso, dan minuman. "Kami melakukan semuanya di sini, semuanya dimasak dengan fresh, mesinnya di dapur rumah. Jadi saya giling sendiri, lalu ayamnya, kuah dan bumbunya saya buat di sini," jelas Mbak Sulis. Â
Mbak Sulis menjelaskan bahwa kuah bakso dimasak dalam waktu yang cukup lama sehingga menghasilkan rasa yang gurih. Begitu juga dengan ayam dan balungan  yang digunakan untuk topping.
Warung Mie Ayam dan Bakso Rahayu Solo berlokasi di Jalan Komplek Padasuka Indah No.B-9, Padasuka, Cimahi Tengah, Kota Cimahi. Jam operasionalnya pukul 09.00-21.00 WIB.  Jika ingin mencoba kamu bisa datang langsung ke warungnya. Tak perlu malu karena beliau ini orangnya asik, di sini kamu pun bisa meminta rekomendasi dari Mbak Sulis  untuk pilihan menunya. Untuk harganya sendiri pun terjangkau. Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H