Pada kedua media ini, sangat mudah jika pengguna ingin mencari konten yang diinginkannya. Selain itu konten bisa dicari pada kolom pencarian berita. Baik Kompas.com maupun detik menyediakan konten yang beragam, terbaru dan terpopuler yang dapat diakses dengan mudah oleh pengguna. Ketika membuka website berita online, pada bagian atas, telah tersedia berbagai konten yang diinginkan pembaca dengan berbagai kategori berita mulai dari news sampai hiburan. Pengguna dapat dengan mudah memilih kategori berita dan mencari informasi yang ingin dibaca dan dilihat.
4. Â Â Â Audio/Video Quality
Kompas.com menyediakan konten video/audio lebih beragam ketimbang detik.com. Hal ini mungkin dikarenakan Kompas.com merupakan website berita televisi Kompas TV yang pastinya mengutamakan kualitas gambar dan suara. Ditambah, konten terbaru Kompas.com yaitu VIK (Visual Interaktif Kompas) yang menggabungkan teks, gambar, grafis, suara, dan video menjadi satu produk berita yang menarik.Â
Selain itu, Kompas.com membedakan video berdasarkan beberapa kategori yaitu : entertainment, news, lifestyle, unknown, produk review, talkshow and event, feature and documentary, sketches, tutorial and lifehack, health, people story, dan infographic. Selain itu Kompas.com menjelaskankan video dengan memberikan deskripsi panjang yang terdapat dibawah video. Sedangkan di detik.com, kualitas gambar video tidak terlalu baik, dan hanya berisi video news serta tidak beragam. Selain itu, deskripsi penjelasan yang ada pada video hanya kalimat singkat.
5. Â Â Â Interactivity
Kompas.com dan detik.com merupakan media online yang cukup interaktif dengan melibatkan pembacanya. Berikut adalah beberapa hal yang menunjukkan bahwa kedua media tersebut interaktif:
- Â Â Â Â Â Di detik.com pembaca dapat memberikan komentar dalam bentuk stiker yang bergambarkan ekspresi wajah dengan tulisan bagaimana reaksi anda tentang artikel ini? Dengan pilihan senang, terhibur, terinspirasi, tidak peduli, terganggu, sedih, takut dan marah. Pembaca dapat memilih salah satu dari stiker yang menunjukkan perasaan pembaca. Jika di Kompas.com, terdapat tulisan apakah anda ingin men-share artikel ini? Dengan memilih angka dari 0 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 dengan bertuliskan tidak, netral dan iya.
- Â Â Â Â Â Pembaca dapat menuliskan pendapatnya terkait artikel yang dibaca pada kolom komentar dengan terlebih dahulu login menggunakan akun Facebook dan Googleplus
- Â Â Â Â Â Di detik.com tersedia layanan surat pembaca dan opini anda yang difungsikan untuk para pembaca. Surat pembaca berisi tanggapan dan komentar pembaca yang berkaitan dengan pelayanan publik. Sedangkan opini anda berisi opini pembaca seputar isu politik, sosial, dan peristiwa yang terjadi disekitar pembaca.
Kesimpulannya secara garis besar kedua media tersebut memiliki karakteristik yang hampir sama, baik itu dari segi content, functionally, navigation, audio/video quality dan interactivity. Namun dengan bentuk yang berbeda-beda sesuai karakter dari media online tersebut. Semakin berkembangnya teknologi, juga semakin memajukan penyampaian informasi melalui media massa. Masyarakat semakin dimudahkan untuk memperoleh informasi yang diinginkannya.Â
Tinggal membuka internet menggunakan smartphone ataupun Komputer, lalu membuka website berita online yang diinginkannya dan menuliskan berita apa yang ingin dicari kemudian beberapa detik kemudian informasi yang dicari muncul pada layar. Kecepatan mengakses informasi sangat membantu pengguna, karena penonton atau pembaca tidak lagi harus menunggu informasi yang telah ditetapkan waktunya oleh media. Singkatnya, pengguna tidak lagi menjadi ‘viewer’ lagi tapi menjadi‘user’, dirinya sendiri yang menentukan kapan mau mengakses informasi.