Mohon tunggu...
Rasawulan Sari Widuri
Rasawulan Sari Widuri Mohon Tunggu... Wiraswasta - Senang berbagi hal yang menarik dengan orang lain

Jakarta, I am really lovin it !

Selanjutnya

Tutup

Financial Artikel Utama

Jangan Buang Kartu Kreditmu, tapi Gunakanlah Secara Bijak, Bisa?

10 Juni 2020   17:44 Diperbarui: 14 Juni 2020   15:15 987
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Keadaan mendesak pada saat kartu kredit digunakan mungkin pada saat berobat. Jika tabungan kita tidak cukup pada saat ini, maka kita dapat membayar dengan kartu kredit. Hampir semua transaksi di RS tidak dikenakan biaya tambahan sehingga aman bagi penggunanya.

Namun perlu diingat bahwa jumlah transaksi yang akan kita bayar menggunakan kartu kredit sudah sesuai dengan budget kita. Hindari mempunyai tagihan melebihi pendapatan kita. Hal ini yang akan membuat kita terjerat pada tagihan kartu kredit yang berkepanjangan dan sukar dilepaskan.

sumber: sepulsa.com
sumber: sepulsa.com
Belanja Menggunakan Kartu Kredit

Saya masih ingat ketika salah seorang teman menggunakan kartu kreditnya untuk berbelanja barang yang sebenarnya tidak dibutuhkan. Alasannya lapar mata yang berakhir dengan utang kartu kredit yang menggunung.

Belanja menggunakan kartu kredit sah-sah saja asalkan memang barang yang kita butuhkan. Hindari belanja untuk barang yang sekedar kita inginkan saja, bukan karena kita membutuhkannya.

Beberapa merchant gerai makanan biasanya menawarkan banyak diskon kartu kredit untuk menarik pengunjung. Kita dapat gunakan penawaran ini jika memang harga yang dibayarkan menggunakan kartu kredit akan lebih murah dibandingkan menggunakan uang cash ataupun kartu debit.

Selain itu berbelanja barang dengan cara mencicil menggunakan kartu kredit boleh juga kita lakukan. Pilihlah cicilan barang yang menawarkan 0% bunga untuk semua jangka waktu cicilan.

Berdasarkan hasil pengamatan saya pada saat belanja, semakin panjang waktu cicilan akan membuat total harga lebih tinggi dari harga awal. Cicilan dengan jangka waktu 3 bulan menawarkan harga yang sama dengan harga normal.

Saya sarankan memilih jangka waktu cicilan 3 bulan saja. Semakin pendek waktu cicilan, maka utang kita akan semakin cepat lunas pula.

Bagaimana Cara Membayar Tagihan Kartu Kredit 

Ini adalah hal yang membuat orang terjerat dengan manis rayunya kartu kredit. Saya pribadi menanamkan bahwa kartu kredit berfungsi untuk menunda waktu pembayaran.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun