3. Membuat kerajinan tangan, masakan, kue atau apa saja yang Anda sukai dan kuasai. Mungkin pada awalnya hanya gratisan saja, beri icip-icip pada tetangga atau rekan kantor. Namun jika mereka bilang enak atau suka/puas pada hasilnya, siapa tahu bisa berlangganan.
Beberapa hal yang patut diingat:
1. Jangan lupa pergunakan semaksimal mungkin kata kunci, tagar atau hashtag dengan seefektif mungkin. Coba gaet pembaca dan pelanggan baru dengan menggunakan hashtag yang banyak dicari atau dilihat orang di Internet.
2. Jangan segan atau malu melakukan promosi. Promosi bukan berarti caper atau cari perhatian saja, melainkan berani menunjukkan kelebihan dari karya.
Misalnya, jika Anda menulis asli dari hati, tak perlu malu mengakui hasil karya Anda. Tunjukkan jika karya kita layak baca!
3. Jangan harapkan hasil luar biasa banyak dalam waktu singkat. Namun jangan juga mudah menyerah atau sedikit-sedikit baper dan berhenti. Setiap hal yang kita lakukan adalah suatu kemajuan dan pencapaian, berapapun hasilnya.
Semoga bermanfaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H