Mohon tunggu...
Wiselovehope aka Poetvocator
Wiselovehope aka Poetvocator Mohon Tunggu... Novelis - Desainer Komvis dan Penulis Lepas. Unik, orisinal, menulis dari hati.

aka Julianti D. ~ Instagram: @wiselovehope Https://linktr.ee/wiselovehope Https://pimedia.id/wiselovehope Email: wiselovehope@gmail.com Akun Opinia: Julianti Dewi (Wiselovehope) Akun Tiktok: juliantiwiselovehope Akun X:@wiselovehope Akun Threads: @wiselovehope

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Seorang "Author Sejati" Harus Menelurkan Buku Cetak! Mengapa?

26 Juli 2021   06:44 Diperbarui: 26 Juli 2021   08:31 237
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Perhatian: Seorang  'Author Sejati' Harus Punya Karya Buku Fisik!

Mengapa?

Berikut ini sebuah contoh sederhana. Coba kalian perhatikan ojek online, apakah dulu sudah ada yang namanya ojol? Juga, apakah dulu juga ada yang namanya online shop?

Tentunya belum ada. Yang ada, ojek pengkolan, pula toko biasa, entah kaki lima maupun supermarket, hipermarket dan mini market.

Pengarang-pengarang zaman dahulu juga hanya bisa menerbitkan buku fisik, atau artikel cetak, atau literatur yang disajikan kepada pembaca umum lewat media cetak. Sekali lagi, media cetak.

Belum ada yang namanya platform online atau author online seperti saya dan Anda. Baru beberapa tahun belakangan ini muncul, karena sulitnya para penulis berbakat menembus dunia penerbit utama (yang notabene kebanyakan hanya memprioritaskan mereka yang sudah lebih dahulu famous). 

Kehadiran platform online sedikit banyak menolong kita semua menerbitkan karya via internet, tentunya selain menulis dalam bentuk e-book.

Sehingga muncullah istilah author, writer dan sebagainya, namun sudah tidak pada konteksnya lagi, alias terjadi pergeseran makna.

Dalam Bahasa Inggris aslinya, author artinya pengarang, artinya, seseorang yang menulis namun juga telah menelurkan buku yang sudah dihasilkan atau dikarang. Bisa pula berarti seorang yang sudah menghasilkan suatu karya yang diakui, misalnya karakter, objek seni, atau suatu penemuan yang khas. Berbeda dengan writer yang adalah penulis, bisa artikel, bisa cerpen, bisa juga novel atau karya tulis nonfiksi dan fiksi apapun pada umumnya. 

Seorang author sudah pasti seorang writer, namun writer belum tentu sudah jadi author.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun