Mohon tunggu...
Andri Mastiyanto
Andri Mastiyanto Mohon Tunggu... Tenaga Kesehatan - Penyuluh Kesehatan

Kompasianer Of the Year 2022, 105 x Prestasi Digital Competition (70 writing competition, 25 Instagram Competition, 9 Twitter Competition, 1 Short Video Competition), Blogger terpilih Writingthon 2020, Best Story Telling Danone Blogger Academy 2, Best Member Backpacker Jakarta 2014, ASN, Email : mastiyan@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

"Qlapa.com", E-Commerce Buatan Anak Negeri yang Unik

29 April 2018   06:09 Diperbarui: 29 April 2018   08:35 2311
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Deskripsi : Metode pembayaran di qlapa.com banyak pilihan I Sumber Foto : qlapa.com

Sistem Transaksi Qlapa

Pengunjung situs qlapa.com baik web ataupun apps dapat membeli langsung dari pembuatnya. Di situs jual beli ini pembeli akan mendapatkan harga terbaik untuk semua produk kerajinan tangan. Dengan membeli langsung dari pembuatnya memudahkan pembeli untuk mengatur dan memodifikasi produk pesanan. 

Deskripsi : Banyak terdapat produk-produk unik di qlapa.com I Sumber foto : qlapa.com
Deskripsi : Banyak terdapat produk-produk unik di qlapa.com I Sumber foto : qlapa.com
Kelebihan dari produk handmade dan kerajinan tangan qlapa.com yaitu barang dibuat satu-persatu agar sesuai dengan standar kualitas yang baik. Bagi pecinta fashion ini merupakan daya tarik tersendiri untuk hadiah yang unik atau ingin memberikan sesuatu yang beda bagi orang terdekat. Bahkan kerajinan tangan dan produk handmade yang dijual di qlapa.com banyak yang telah diakui di mata dunia.

Deskripsi : Tim Qlapa.com mengkurasi produk yang dijual oleh para seller I Sumber Foto : qlapa.com
Deskripsi : Tim Qlapa.com mengkurasi produk yang dijual oleh para seller I Sumber Foto : qlapa.com
Qlapa memilih dan menjaga mutu produk handmade dan kerajinan tangan yang dijual di situs melalui proses kurasi. Manjemen Qlapa.com memastikan foto dan deskripsi yang diberikan jelas dan jujur sehingga membuat pembeli merasa aman memilih produk yang dijual. Hal ini dilakukan agar produk handmade dan kerajinan tangan lokal dapat menjangkau pasar yang lebih luas baik nasional maupun internasional. 

Deskripsi : Metode pembayaran di qlapa.com banyak pilihan I Sumber Foto : qlapa.com
Deskripsi : Metode pembayaran di qlapa.com banyak pilihan I Sumber Foto : qlapa.com
Belanja online melalui Qlapa begitu mudah, nyaman, dan aman. Situs jual beli online ini mendukung berbagai macam metode pembayaran dan pengiriman produk kerajinan tangan ke seluruh Indonesia. Jika pembeli sudah melakukan pembayaran,  akan diteruskan kepada penjual jika pembeli telah menerima produk. Jika transaksi batal sebelum produk dikirim, uang Anda akan dikembalikan 100%. Sederhana, aman, dan tidak perlu jauh-jauh berbelanja. 

Penjual Menjadi Bagian Komunitas

Qlapa.com ternyata membuat hubungan yang tidak hanya penjual sebagai aset tetapi bagian dari komunitas. Tidak hanya pembeli sebagai raja, para penjual merupakan bagian dari friendship karena ditekankan dengan kata komunitas. Bila kita lihat di profil situs qlapa.com menyebutkan "Keberhasilan misi kami ditentukan dari keberhasilan para penjual di komunitas kami. Kepercayaan adalah hal yang paling penting. Kami mengedepankan objektivitas, kejujuran, dan keterbukaan dalam setiap hal yang kami lakukan. Tim kami selalu mengutamakan kualitas dari layanan kami dan selalu terbuka untuk ide, saran, dan masukan Anda"

Deskripsi ; qlapa.com merupakan panggung bagi pengerajin ke ranah lokal maupun internasional I Sumber Foto : qlapa.com
Deskripsi ; qlapa.com merupakan panggung bagi pengerajin ke ranah lokal maupun internasional I Sumber Foto : qlapa.com
Sepertinya bagi qlapa.com para penjual, pembeli, dan tim adalah rekan jangka panjang yang saling mendukung dan membantu dalam sebuah komunitas. Keterikatan komunitas ini tidak hanya tim qlapa saja. Secara bersama-sama membangun satu sama lain seperti ketika kita berkomunitas.

Mereka (qlapa.com) menyediakan panggung bagi produk lokal kreatif yang unik dan berkualitas, agar dapat menjangkau pembeli lokal dan internasional. Penjual dianggap sebagai rekan berkelanjutan yang saling mendukung dan menghargai, sehingga akan terjadi hubungan jangka panjang yang saling menguntungkan bahkan dampaknya ke pembeli.

-------------------------------------------------------------

Kalau bukan kita anak negeri siapa yang mempedulikan karya anak bangsa. Yuks Gunakan 'Produk-Produk Indonesia'

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun