Mohon tunggu...
sekar A
sekar A Mohon Tunggu... Penulis - pemimpi

Active

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Artikel Utama

Merantau, Pengalaman yang Wajib Ada di Hidup Kita

12 Juli 2022   19:30 Diperbarui: 13 Juli 2022   16:05 1201
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Illustrai merantau (Sumber gambar : Unsplash.com Photo by  Erik Odiin) 

Skill ini akan terasah sendirinya apalagi sedang keadaan kepepet. Saya suka sekali mempelajari skill baru yang belum pernah saya coba sekalipun. 

Berkat pengalaman dan karena kepepet saja, saya mampu bertahan hidup di sini karena skill yang sudah saya pelajari sebelumnya. 

Bahkan skill yang benar-benar emas bagi saya adalah skill cara menangani mental health. Bagi saya ini adalah skill yang perlu semua orang pelajari tentang menangani kesehatan mental. Khususnya bagi mereka yang sedang dilanda kegalauan dan stres. 

6. Akan ada di mana "Masih banyak yang belum aku ketahui"

Selama di tempat baru, banyak sekali hal yang belum saya ketahui. Dunia ini luas dan saya akan terus belajar hingga akhir hayat. Di sini, banyak sekali hal yang menurut saya baru. Tentang budaya dan kepercayaan. Tentang watak dan pikiran. Tentang pola pikir dan masa depan.

Bahkan ada satu fakta yang membuat saya tercengang. Bahwa banyak anak yang ditinggal bekerja oleh kedua orang tua mereka. Maksudnya, sang anak tinggal di kampung bersama kakek dan nenek, sedangkan orangtua mereka bekerja penuh waktu di suatu kota yang jaraknya lumayan jauh.

Dan satu lagi soal pendidikan. Di suatu desa terdapat sebuah sekolah dasar yang sama sekali tidak memiliki guru bahasa inggris. Itulah mengapa kursus bahasa inggris cukup diminati di kalangan desa. Padahal bahasa Inggris adalah bahasa yang seharusnya kita pelajari sejak kecil. Saya tidak tahu alasan mengapa tidak ada guru bahasa inggris di sekolah dasar (tersebut).

Yap, inilah alasan saya mengapa seseorang wajib merantau. Jika diberi kesempatan merantau lagi justru saya akan senang. 

Merantau tidak ada ruginya kok. Selama tujuan merantau itu baik, semuanya akan baik-baik saja. Bahkan merantau ke tempat yang jauh dari sebelumnya juga merupakan tantangan yang seru. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun