Kegiatan lomba kaligrafi dan 3C merupakan program terakhir dari mahasiswa Asistensi Mengajar yang dilakukan secara bersamaan pada tanggal 22 Mei 2023 yang dilakukan di dua tempat yaitu aula atas dan masjid. Untuk kegiatan kaligrafi dilakukan di aula atas dengan 10 peserta perwakilan dari tiap-tiap kelas, sedangkan untuk lomba 3C (Cerdas, Cermat, Ceria) diikuti oleh 50 siswa yang kemudian dilakukan seleksi hingga terdapat tiga pemenang dengan menggunakan sistem gugur.
Pelaksanaan Lomba 3C (Cerdas, Cermat, Ceria)
Dalam proses mengajar di SMP Wahid Hasyim ini juga saya merasakan peningkatan hardskill serta soft skill yang signifikan. Berikut adalah beberapa contohnya:
1. Meningkatkan Kemampuan Komunikasi
Sebagai guru tentunya harus memiliki kemampuan komunikasi yang baik agar dapat memberikan pengajaran secara efektif kepada para siswa-siswi. Dalam proses belajar-mengajar disana, saya menjadi lebih percaya diri dalam berbicara di depan kelas dan memberikan materi dengan jelas sehingga bisa dimengerti oleh semua siswa-siswi. Pada kesempatan ini saya melakukan proses pembelajaran Bersama siswa-siswi kelas 8C yang sangat kooperatif dalam setiap pembelajaran.
2. Mengembangkan Kemampuan Manajemen Waktu
Mengelola waktu merupakan hal penting bagi seorang guru karena ada banyak tanggung jawab yang harus dilakukan seperti menyusun rencana pelajaran, mengevaluasi tugas-tugas siswa serta memperbaharui kurikulum pembelajaran sesuai kebutuhan. Berkat pengalaman mengajar di SMP Wahid Hasyim ini, saya menjadi lebih tertib dalam menggunakan waktu sehingga bisa menjalankan semua tugas dengan lancar.
3. Meningkatkan Kemampuan Menyampaikan Materi Secara Interaktif
Ketika mengajar di SMP Wahid Hasyim, saya belajar cara-cara baru untuk menyampaikan materi secara interaktif agar anak-anak tidak mudah bosan ketika sedang mendapat pelajaran dari kami sebagai guru.Â