Mohon tunggu...
Rahmat SyairHabibi
Rahmat SyairHabibi Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa S1 Ilmu Komputer

Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan

Selanjutnya

Tutup

Worklife Pilihan

Peranan Teknologi untuk Work from Home

8 Agustus 2020   13:58 Diperbarui: 8 Agustus 2020   13:55 712
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Terkadang ada situasi yang membuat kita tidak bisa melakukan interaksi dikarenakan hal-hal tertentu seperti bencana alam, wabah, atau sesuatu hal yang diluar kendali manusia lainnya. Contohnya saja pada situasi saat ini ditengah pandemi Covid-19.

Para pekerja, pengajar dan profesional lainnya jika menghadapi situasi ini adalah melakukan WFH atau Work From Home. Pemenrintah juga mengimbau sejumlah perusahaan yang tadinya bekerja di kantor atau Work From Office (WFO) untuk menerapkan sistem Work From Home (WFH) atau bekerja dari rumah dalam upaya memutus rantai penyebaran Covid-19.

WFH adalah singkatan dari work from home yang berarti bekerja dari rumah. Secara umum biasanya work from home diartikan dengan cara karyawan berkerja di luar kantor. Entah dari rumah, dari cafe atau restoran sesuai dengan keinginan karyawan tersebut. Sistem kerja wfh memang memiliki fleksibilitas yang tinggi.

Hal ini guna mendukung keseimbangan karyawan antara pekerjaan dan kehidupan, juga untuk periode sementara guna meminimalisir risiko pada kesehatan dan keselamatan karyawan. Wfh menjadi solusi karena adanya wabah virus corona, hal ini agar mengurangi risiko penularan virus corona dan keselamatan karyawan yang bekerja. Beberapa manfaat wfh diantaranya adalah :

1. Menghemat Biaya Pengeluaran bagi Karyawan

Karyawan yang bekerja dari rumah dapat menghemat biaya makan dan biaya transportasi yang harus dikeluarkan, dibandingkan dengan bekerja di kantor.

2. Jarak tempuh

Para karyawan tidak perlu menghadapi situasi jalanan macet atau jarak kantor yang terlalu jauh dari rumah karyawan.

2. Fleksibel

Bekerja dari rumah memang membuat karyawan lebih fleksibel dan dapat menentukan sesuai keinginan ingin bekerja pada jam berapa. Serta posisi duduk, pakaian dan jam makan bisa disesuaikan sesuai keinginan.

3. Mendekatkan Diri kepada Keluarga

Kerja dari rumah tentu akan sangat menguntungkan seseorang yang telah berkeluarga. Momen bersama keluarga akan sering didapatkan seiring waktu berjalan.

Kemajuan teknologi juga telah membuat kemudahan bagi para pelaku kerja pada saat darurat dan tidak terkendali. Para pekerja bisa dengan mudah melakukan telekomunikasi dan pengelolaan data pada skala yang sangat luas dengan hanya berada di rumah atau diluar kantor. Dengan adanya perkembangan teknologi yang memudahkan kita untuk tetap berkerja tentu menjadi sebuah penyemangat bagi kita ditengah wabah yang merisaukan ini.

Perlengkapan juga menjadi alat bantu kita untuk melaksanakan wfh dengan nyaman dan efisien, tanpa adanya perlengkapan yang sesuai tentu saja akan menghambat dan mengganggu proses kita dalam bekerja di rumah. Banyak alat dan perlengkapan berbasis teknologi yang dapat membantu atau diperlukan pada saat melakukan work from home, diantaranya :

1. Laptop atau komputer

Ketika work from home, tentunya yang menjadi kebutuhan utama kita adalah laptop atau komputer. Pastikan selalu baterai laptop terisi penuh, dan segala aplikasi di dalamnya dapat berjalan dengan baik supaya tidak memperlambat dalam menyelesaikan pekerjaan.

2. Koneksi internet yang stabil

Dalam bekerja, internet menjadi salah satu penopang yang harus disiapkan. Dengan adanya koneksi internet yang stabil, kita bisa terhubung satu sama lain dengan mudah. Apalagi ketika work from home, kita akan diminta untuk stand by layaknya sedang bekerja di kantor.

3. Kenakan pakaian bersih

Guna menciptakan suasana yang nyaman, jangan lupa kenakan pakaian yang bersih. Bila perlu, kenakanlah pakaian selayaknya ingin bekerja di luar rumah agar bisa merasa lebih termotivasi.

4. Ruang kerja yang nyaman

Ruang kerja yang nyaman juga sangat penting untuk dipersiapkan. Setidaknya meja kerja kita harus rapi, lampu ruangan cukup menerangi, kursi yang digunakan juga nyaman untuk diduduki.

5. Air minum

Selagi bekerja dari rumah, jangan lupa untuk tetap membuat tubuh terhindar dari dehidrasi dengan minum air putih secukupnya. Dengan mengonsumsi air putih, kita bisa merasakan banyak manfaat seperti menjaga tekanan darah hingga melancarkan saluran udara.

Beberapa diantara kita mungkin ada yang baru pertama kali melakukan work from home, hal ini tentunya mengharuskan kita untuk menyesuaikan kondisi terbaru agar tetap produktif bekerja meskipun dari rumah, untuk itu profesionalisme kita akan diuji pada saat kondisi tersebut. Berikut beberapa hal yang harus dilakukan untuk tetap produktif menjalani wfh :

1. Mengatur jam WFH sesuai dengan jam kantor

Jika biasanya mulai bekerja pukul 08.00 pagi, bekerjalah di rumah pada jam yang sama, dan terapkan juga manajamen waktu di rumah seperti di kantor.

2. Menentukan waktu untuk beristirahat

Tentukan waktu untuk makan siang dan istirahat sejenak dari laptop atau gadget, agar tetap fit dan tidak jatuh sakit.

3. Menjaga kesehatan

Mengkonsumsi banyak air mineral agar membuat kondisi tubuh tetap fit. Karena asupan air mineral pun dapat membantu meningkatkan fokus terhadap pekerjaan.

4. Tetap semangat

Jika kita adalah seorang atasan, maka kita harus memberikan komunikasi yang jelas dan juga penting untuk menjaga moral. Tugas kita adalah menjadi pemandu sorak untuk tim. Hal ini sangat penting dilakukan jika nantinya harus bekerja dari rumah dalam jangka waktu yang panjang.

Kesimpulannya meski kita harus menghadapi situasi dimana kita harus melakukan work from home (WFO) baik dalam jangka waktun waktu panjang maupun pendek, kesiapan dan kesigapan kita sebagai seorang pekerja harus ada, apalagi disituasi saat ini yang mengharuskan semua orang berada di rumah.

Tapi tentu saja beban kita sebagi pekerja wfh akan dibantu dengan adanya teknologi masa kini yang sudah terbilang mudah digunakan dan dipahami oleh bnayak orang.

Pada akhirnya, perenan dan penggunaan teknologi saat wfh sangat membantu dan berguna untuk kita semua agar tetap semangat dan menghibur kita dimasa sulit ini.  

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun