Proses absorpsi vitamin D terjadi melalui usus halus dengan dibantu oleh cairan empedu, untuk kemudian akan disimpan di hati, kulit, otak, dan tulang.
Sedangkan pada vitamin E, vitamin ini memerlukan asam empedu dan enzim-enzim pankreas agar terbentuk misel untuk nantinya dapat terserap oleh sel epitel usus sebelum digabungkan dengan kilomikron (lipoprotein) yang selanjutnya akan dialirkan di dalam peredaran darah.
Berdasarkan dari apa yang sudah dijelaskan sebelumnya, vitamin D dan vitamin E memiliki beberapa faktor yang dapat mempengaruhi proses penyerapan di dalam tubuh. Untuk faktor yang dapat mempengaruhi penyerapan vitamin D di dalam tubuh. Diantaranya ada riwayat penyakit atau gangguan pada saluran pencernaan seperti radang usus, malabsorpsi, dan alergi pada laktosa (karena laktosa banyak mengandung vitamin D), berat badan berlebih (obesitas), serta kadar lemak yang tinggi pada tubuh.
Sedangkan untuk faktor yang dapat mempengaruhi penyerapan vitamin E diantaranya makanan yang mengandung polifenol dan phytosterol (seperti jeruk, apel, kacang-kacangan, bayam, brokoli, kembang kol, dan tomat), minyak nabati (seperti minyak zaitun, minyak kedelai, minyak kelapa, dan minyak sawit), dan kandungan lemak yang tinggi di dalam tubuh.
Dari artikel ini dapat kita ketahui bahwa, selain vitamin C, vitamin D dan vitamin E dapat menjadi sumber nutrisi untuk meningkatkan sistem imunitas tubuh selama masa pandemi covid-19. Dimana kedua vitamin tersebut dapat melindungi dan mengurangi resiko seseorang terpapar penyakit.
Agar vitamin D dan E yang dikonsumsi bekerja dengan baik, maka vitamin harus termetabolisme dengan baik dan penyerapannya (bioavailabilitas) harus efektif. Beberapa contoh produk nutrasetika yang beredar di pasaran dengan kandungan vitamin D dan E yang dapat dikonsumsi untuk meningkatkan sistem imunitas tubuh adalah Blackmores Vitamin D3 dan Nature's Plus Vitamin D3 untuk vitamin D. Dan Ever E, Natur E Nourishing, Blackmores Natural E untuk vitamin E, serta masih banyak lagi.
Ditulis Oleh : Nurul Safira; Fadhilah Nurul Hayati; Rabbii Akraman,
Mahasiswa Program Studi Farmasi Institut Teknologi Sumatera
Referensi :
Agustin, Sienny. 2021. Batasi Takaran Vitamin yang Larut Dalam Lemak. Desember 11. Accessed November 27, 2022. https://www.alodokter.com/batasi-takaran-vitamin-yang-larut-dalam-lemak.
Aji, Nabila Jemima & Fitriani, Anna. 2021. Pengaruh Absorpsi Kalsium oleh Vitamin D Pada Penderita Obesitas. Muhammdiyah Journal Of Nutrition and Food Science : Artikel Review, Vol 2 (2), 70-78.