Mencapai perubahan sosial dalam islam dengan memanfaatkan teknologi
Pada zaman teknologi ini, dakwah adalah lebih dari sekedar penting, namun dakwah adalah nadi agama islam, maka pentingnya memanfaatkan teknologi, supaya dakwah lebih hidup dan lebih membumi serta dapat dirasakan oleh kaum milenial, serta memberi perubahan yang lebih baik lagi untuk peradaban Islam, juga sebagai sarana mengubah masyarakat jahiliyah menjadi masyarakat intelektual.
Berikut beberapa upaya teknologi dapat digunakan untuk mencapai perubahan islam:
- Mengembangkan Literasi digital santri untuk membantu mereka mengikuti perkembangan teknologi, serta mampu menganalisis konten-konten yang positif.
- Membuat platfrom digital dan aplikasi yang mendukung perubahan sosial dalam Islam, sehingga membantu mereka untuk lebih memahami konsep perubahan sosial dalam islam dan mendorong mereka supaya melakukan perubahan yang baik dan benar.
- Membuat media dakwah online, Sehingga mempercepat penyebaran dakwah ke berbagai tempat dan waktu, sehingga mencapai perubahan sosial yang lebih efektif.
- Fasilitas akses internet yang mudah dan murah, untuk membantu umat Islam memperoleh informasi dan pengetahuan yang berkaitan dengan perubahan sosial dalam islam, serta mendorong mereka untuk lebih memahami konsep perubahan sosial.
Kesimpulan
Dalam ajaran Islam, dakwah memiliki peran penting dalam menyebarkan nilai-nilai agama serta upaya untuk mengajak orang lain mengikuti ajaran agama ini, dakwah bukan hanya tentang penyebaran agama, tetapi juga menciptakan masyarakat lebih baik dan lebih sesuai dengan prinsip-prinsip ajaran islam, maka hal ini membuat dakwah harus mengikuti perkembangan teknologi, sehingga mempercepat penyebaran dakwah ke berbagai tempat dan waktu. Teknologi sebagai alat komunikasi diharapkan bisa menjadi peluang dan manfaat yang baik sebagai media dakwah, sehingga dapat mencapai perubahan sosial yang diinginkan dalam islam.
Daftar Pustaka
Agama, J. S., Ushuluddin, F., Filsafat, D. A. N., Islam, U., & Syarif, N. (2009). “ Islam dan Perubahan Sosial ” 1430 H / 2009 M “ Islam dan Perubahan Sosial .”
Jurnal Aristo Vol.2 No. 2 Juli 2014 67. (2014). 2(2), 67–76.
Kasus, S., & Desa, C. (2018). PENGARUH PERKEMBANGAN TEKNOLOGI TERHADAP REMAJA ISLAM. 3(2), 76–103.
Masrudi. (2019). Strategi Perubahan Sosial dalam Perspektif Dakwah. KOMUNIDA : Media Komunikasi Dan Dakwah, 9(2), 176–191. https://doi.org/10.35905/komunida.v9i2.1122
Zaini, O. A. (n.d.). MEDIA TEKNOLOGI INFORMASI MODERN. 57–72.