**
Pukul sembilan malam, Faisal masih menanti emak pulang, masih menanti takjil datang kemudian memakannya bersama. Hati Faisal berdegup kencang, menerka-nerka mengapa emaknya belum juga pulang. Hingga akhirnya sebuah berita di televisi membuat Faisal jatuh pingsan.
Seorang wanita berusia sekitar lima puluh tahun tertabrak kereta yang tengah melintas. Menurut saksi, korban bernama Mak Inah, warga Desa Beringin yang sehari-harinya berdagang takjil di samping Mall Ceria.
Aku menanti takjil datang
Seperti aku yang menantinya kembali pulang
Membawa senyumnya yang bergelombang
Tapi nyatanya ia menghilang
Tinggalkanku, pergi jauh melayang
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H