Bajingan
Ups, maaf, saya tidak sedang berbicara kasar lho, tapi memang begitulah namanya. Bajingan merupakan singkong yang dipotong kecil-kecil kemudian direbus dengan gula merah dan santan.
Temanggung sendiri sebenarnya mempunyai banyak kuliner yang khas dengan nama yang unik. Nama-nama ini diangkat dari nama daerah, cara pengolahan, dan bahkan ada yang namanya sangat menjijikkan yang sebenarnya tidak pantas untuk nama makanan, seperti ketan gudig (ketan penuh koreng), ndas borok (kepala borokan/busuk), bol jaran (anus kuda), balung kluwuk (tulang kucing yang busuk), unthuk cacing (rumah cacing) dan sebagainya. Akan tetapi kita perlu menghormatinya karena itu semua sudah turun-temurun dan menjadi ciri khas kuliner di Temanggung. Nah bagi anda yang ingin ke Temanggung, selamat mencoba kuliner “aneh” khas Temanggung ya? :D
Sumber Ilustrasi : Temanggung Bersenyum
Sumber Referensi :