Menyusun Cerita Praktik Baik (Best Practice) Â Menggunakan Metode Star (Situasi, Tantangan, Aksi, Refleksi Hasil Dan Dampak)
Terkait Pengalaman Pemberian layanan Bimbingan Konseling dengan topik  Â
"Karirmu sesuaikah dengan bakat, minat yang kamu miliki ? " di kelas X BDPMS melalui Bimbingan Klasikal tahun pelajaran 2022-2023.
Kegiatan layanan dilaksanakan di SMK Negeri 1 JIwan, Madiun
Tujuan yang ingin dicapai :Â
1. Peserta didik dapat  mengetahui Bakat, Minat yang dimilikiÂ
2. Peserta didik dapat merencanakan karir setelah lulus dari SMK Â
3. Peserta didik dapat menghubungkan kaitan antara bakat, minat dan karir yang dimilikiÂ
Kondisi yang menjadi latar belakang masalahÂ
Perencanaan karir setelah lulus SMK sangat penting untuk direncanakan mulai dari kelas X SMK . Selain itu , bakat , minat yang dimiliki seseorang dapat mempengaruhi faktor dalam perencanaan karir seseorang.  Kondisi yang terjadi saat ini adalah peserta didik belum sepenuhnya memahami bakat, minat yang dimilikinya. Oleh karena itu, diperlukan peran Guru BK untuk membantu peserta didik dalam menggali bakat dan minat yang dimiliki peserta didik. Layanan yang dapat diberikan adalah layanan klasikal dengan metode Project Based Learning (PJBL).Â
Peran dan tanggung jawab Guru BK dalam praktik ini, antara lain :Â
- Guru BK mempersiapkan bahan layanan klasikal dengan baik
- Guru BK memaparkan materi secara lengkap dan baik menggunakan media yang menarikÂ
- Guru BK mendorong peserta didik untuk aktif mengikuti kegiatan
- Guru BK Menjadi fasilitator ,mengarahkan dan memonitoring dalam pembuatan Project (poster)
Pada proses pelaksanaan layanan, terdapat beberapa tantangan yang muncul, baik pada saat persiapan layanan maupun pada saat pelaksanaan. Tantangan tersebut yaitu :
Mempersiapkan media layanan yang menarik, interaktif , yang mana  membutuhkan waktu , sedangkan pembuatan RPL yang cukup singkat
Keaktifan peserta didik yang kurang, sehingga Guru BK mendominasi kegiatan saat di awal kegiatanÂ
langkah-langkah yang dilakukan untuk menghadapi tantangan tersebut, Guru BK Â :
- Mempersiapkan media pembelajaran materi, LKPD dan lembar evaluasi semenarik mungkinÂ
- Menyiapkan bahan presentasi dengan media  flipbook, media tambahan video dan kuis -kuis untuk membangkitkan minat peserta didik untuk aktif dalam kegiatanÂ
- Penggunaan ice breaking untuk mencairkan suasana
- Penggunaan metode PJBL untuk meningkatkan kreativitas peserta didik dan kemampuan psikomotorik
Apa saja sumber daya atau materi yang diperlukan untuk melaksanakan strategi ini?Â
Proses Pembuatan proyek ini  adalah :
1. Pengenalan masalah topik dengan memunculkan pertanyaan (driving question), terkait permasalahan nyata (kehidupan sehari-hari)
2. Mendesain Perencanaan Proyek
3. Menyusun Jadwal Proyek
4. Monitoring Proyek
5. Menguji hasil proyek
Pihak yang terlibat dari layanan ini adalah Guru Bk, peserta didik dan Guru Bahasa Inggris yang membantu dalam mengatur LCD proyektor .
Dampak dan hasil dari layanan ini baik dan cukup efektif bagi peserta didik, karena setelah layanan diberikan , peserta didik mampu mengetahui bakat, minat yang dimiliki dan peserta didik kemudian menuangkanya dalam sebuah poster. Peserta didik juga mampu merencanakan karirnya setelah lulus dari SMK.Â
Bagaimana respon orang lain terkait dengan strategi yang dilakukan ?
Respon dari pihak sekolah , Kepala sekolah, teman sejawat merespon positif dan baik, dalam penggunaan strategi dan penyampaian Guru BK dalam memberi layanan informasi kepada peserta didik, sehingga didukung dan lebih ditingkatkan dalam memberi layanan.Â
Respon dari Dosen pembimbing dan Guru pamong  baik, karena Guru BK sudah menyampaikan materi dengan media yang menarik,  tidak monoton dan memenuhi TPACK.Â
Apa yang menjadi faktor keberhasilan dari strategi yang dilakukan?
Faktor keberhasilan dari layanan ini adalah modul atau materi yang disampaikan kepada peserta didik melalui flipbook , sehingga terlihat menarik dan peserta didik antusias mengikuti kegiatan . Faktor ke dua : strategi PJBL yang membuat peserta didik untuk menunjukkan kreativitasnya lewat pembuatan poster dari bakat, minat dan rencana karir setelah lulus dari SMK.  Serta tercapainya tujuan dari kegiatan layanan klasikal di kelas X BDPMS.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H