Mohon tunggu...
Puji Hastuti
Puji Hastuti Mohon Tunggu... Dosen - DOSEN POLTEKKES KEMENKES SEMARANG

Dosen Poltekkes Kemenkes Semarang

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Ramadan Tiba, Adakah Kegiatan Menulis Lagi bareng Kompasiana?

19 April 2020   23:15 Diperbarui: 19 April 2020   23:51 43
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Walaupun  sekarang kita memasuki Ramadhan  pada masa social distancing, namun kita juga harus tetap semangat kalau  sekiranya  terlibat dengan rutinitas kantor, bagi yang masih bekerja dari kantor. Mungkin jam kerja semakin diperpendek, dari masa kerja kita di suasana pandemic corona. Jangan karena mengejar ibadah kita terlantar kerjaannya. Akhirnya kita sendiri yang akan merasa kerepotan.

Satu yang mungkin ibu-ibu tidak akan lupakan adalah menyusun menu untuk berbuka dan sahur. Saat ini belum banyak kita lihat menu-menu dan jajanan untuk berbuka dan sahur bersliweran di media sosial. Sebentar lagi mungkin di media sosial akan banyak status tips-tips ringan menyiapkan menu berbuka dan sahur yang menyenangkan.

Kalau selama masa social distancing ibu-ibu sudah lumayan berkutat dengan dapur mulai dari bikin cemilan hingga hidangan sarapan, makan siang dan makan malam. Kali ini akan kembali sibuk dengan urusan dapur ini. Mulai dari menu berbuka yang biasanya berbeda dari hari biasa menyiapkan makan malam, karena ada tambahan ta'jilan. Hingga urusan menu sahur yang dibikin untuk membuat semangat puasa tergugah.

Ramadhan bukan ajang bermalas-malasan. Sudah hampir sebulan kita rebahan di rumah. Saatnya kita menggugah semangat diri untuk rajin dan meningkatkan kualitas ibadah.

Fisik boleh merasa lemah karena lapar, namun semangat harus membara untuk memburu pahala Ramadhan. Kapan lagi kita bisa melaksanakan sholat sunah dengan pahala wajib dan ibadah lainnya dengan pahala yang berlipat ganda.

Untuk menyemangatkan ibadah Ramadhan kali ini, mungkin kita dapat mengisinya dengan menulis, apa lagi kalau ditambah dengan adanya rangsangan yang menarik yang kompasiana berikan. 

Semoga Ramadhan kali ini lebih konsisten menulis dengan niat ibadah. Setiap ketukan jemari akan menghasilkan pundi-pundi pahala jika kita menulis untuk kebaikan.

Semoga dapat mewujudkannya di tengah-tengah keprihatinan karena pandemi corona.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun