Kedua, B adalah Breath yang bermakna tarik napas. Jadi, kontrol napasmu agar kamu dapat mengambil kendali atas pikiran dan tubuh kamu sebaik-baiknya.Â
Selain itu, hal ini juga dapat menurunkan tekanan darahmu dan meningkatkan perasaan tenang dan relaksasi dimana dapat membantu kamu untuk menghilangkan stres, menghirup apa yang kamu inginkan.Â
Ketiga, R yaitu Release atau lepaskan apa yang kamu tidak inginkan. Kamu tidak dapat menjalani hidup positif dengan pikiran negatif. sehingga jika kamu ingin saat kamu menghembuskan napas, kamu hembuskan napas itu keluarkan dan lepaskan keterbatasan, rasa sakit, dan ketidakberdayaan yang selama ini kamu rasakan.Â
Terakhir, A yaitu Align atau selaraskan gunakan imajinasi kamu dan buat frasa baru atau keyakinan baru yang lebih selaras dengan siapa kamu sebenarnya apa yang benar-benar kamu inginkan. Itu mungkin seperti, "Aku memiliki ingatan yang bagus, aku bisa mudah mempelajari sesuatu dengan cepat, fokusku adalah bakatku, aku benar-benar memiliki otak yang cepat dan afirmasi positif lainnya".
Apabila empat cara sederhana ini kamu lakukan, maka dengan ajaib secara perlahan-lahan kebiasaan kamu untuk negative self-talk akan berakhir dengan sendirinya. Aku sebenarnya sudah mempraktikkan hal ini sejak masa menuju wisuda hingga saat ini.Â
Aku sadar dan rasakan bahwa dengan empat cara ini, aku dapat menjalani kehidupan dengan jauh lebih positif dan menenangkan. Teruntuk kamu yang saat ini berada di posisi seperti aku yang dulu, tak ada salahnya untuk mencoba cara ini. Semoga tulisan ini bermanfaaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H