Kamu tahu
Aku terus berharap
Meski dalam gelisah aku berharap
Mungkin akan menjadi nyata harapan itu
Segala cara kulaluiÂ
Karena memang aku t'lah berharap
Ah... Semoga
Aminku menjadi nyata
Hari berlalu
Malam berganti siang
Hingga aku seperti diliputi dilema
Kecemasan merajam naluriku
Ketakutan membalut erat tubuhku
Hingga harapan pupus
Aku masih menanti dalam diam
Tapi... Kamu tahu
Semuanya di luar jejakku
Bahkan seakan patah
Yah... Sudahlah
Memang harus patah
Jejak itu tidak abadi
Dia akan pergi
Meninggalkan aku sendirian
Itulah dia
Jejak yang patah
Tanpa kepastian
Jakarta, 21 Maret 2024
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI