Mohon tunggu...
Himam Miladi
Himam Miladi Mohon Tunggu... Penulis - Penulis

Penulis Konten | warungwisata.com | Email : himammiladi@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Pisang, Buah Surgawi yang Kaya Manfaat Kesehatan bagi Tubuh Kita

30 Juli 2021   07:46 Diperbarui: 30 Juli 2021   08:04 414
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Menurut ilmu pengetahuan modern, buah surgawi bernama pisang ini memiliki banyak kandungan zat yang bermanfaat bagi kesehatan manusia (unsplash.com)

Dari sekian banyak buah-buahan yang dikenal umat manusia di muka bumi, terdapat beberapa jenis buah tertentu yang termasuk kelompok buah surgawi. Dianggap buah surgawi karena terdapat beberapa firman Allah yang menyebutkan jenis-jenis buah ini tumbuh subur di surga-Nya.

Salah satunya adalah pisang. Allah Swt berfirman,

Dan golongan kanan (orang beriman), alangkah bahagianya golongan kanan itu. Berada di antara pohon bidara yang tidak berduri. Dan pohon pisang yang bersusun-susun (buahnya). Dan naungan yang luas, dan air yang tercurah, dan buah-buahan yang banyak. (QS Al-Waqiah, 56: 27-32)

Menurut ilmu pengetahuan modern, buah surgawi bernama pisang ini memiliki banyak kandungan zat yang bermanfaat bagi kesehatan manusia. Di antaranya adalah:

Anti Anemia Defisiensi Besi

Pisang termasuk buah yang memiliki kandungan zat besi cukup tinggi. Zat besi termasuk nutrisi penting yang harus kita cukupi bagi tubuh kita. Mineral ini terlibat dalam berbagai fungsi tubuh, termasuk memproduksi hemoglobin yang berperan dalam proses pengangkutan oksigen dalam untuk memberikan energi bagi kehidupan kita sehari-hari. Zat besi juga penting untuk perkembangan otak.

Apabila tubuh kita kekurangan zat besi, hal ini bisa mengakibatkan produksi hemoglobin berkurang. Kekurangan hemoglobin dapat dihubungkan dengan penurunan fungsi kepintaran, perubahan tingkah laku, tumbuh kembang yang terlambat, dan gangguan daya tahan tubuh pada anak.

Mengurangi Tekanan Darah dan Risiko Penyakit Jantung

Pisang kaya akan kalium (sekitar 4673 mg), namun sangat rendah sodium (1 mg). Ini membuat pisang hampir sempurna dapat mengurangi tekanan darah. Badan Pengawas Obat dan Makanan AS (FDA) mengizinkan industri makanan berbahan dasar buah pisang untuk membuat klaim resmi atas kemampuan buah tersebut dalam mengurangi risiko tekanan darah dan stroke.

Pisang juga kaya akan potasium, yang membantu menormalkan detak jantung dan mengatur keseimbangan air tubuh.

Sifat Anti Depresi

Buah pisang mengandung trytophan, asam amino yang dapat diubah menjadi serotonin. Di dalam tubuh, hormon serotonin berfungsi memicu timbulnya perasaan rileks dan membuat kita merasa nyaman.

Selain itu, selama periode stres yang tinggi, kadar kalium tubuh kita cenderung cepat habis. Makan pisang yang memiliki kandungan kalium sangat tinggi adalah cara sehat dan alami untuk menyeimbangkan kebutuhan kalium dalam tubuh tanpa menggunakan obat-obatan.

Mencegah Sembelit dan Diare

Sayuran dan buah-buahan kaya akan serat alami yang membantu mengembalikan fungsi usus secara normal. Selain itu, buah-buahan juga mengandung pektin, serat larut (hydrocolloid) yang dapat membantu menormalkan gerakan usus di saluran pencernaan.

Meningkatkan Kesehatan Tulang

Pisang sangat bermanfaat bagi para orang tua yang kandungan kalsium dalam tubuh cenderung menurun seiring bertambahnya usia. Kalsium sangat dibutuhkan dalam pembentukan tulang yang sehat.

Buah tropis ini sangat kaya fructooligosakarida, senyawa prebiotik yang memelihara bakteri probiotik (ramah) di usus besar. Ketika fruktooligosakarida difermentasi oleh bakteri ramah ini, tidak hanya meningkatkan jumlah bakteri probiotik, tetapi juga meningkatkan kemampuan tubuh untuk menyerap kalsium dengan lebih efisien sehingga mengurangi risiko osteoporosis.

Allah Swt berfirman:

Dan Dia telah memberikan kepadamu (keperluanmu) dari segala apa yang kamu mohonkan kepadanya. Dan jika kamu menghitung nikmat Allah, kamu tidak akan pernah bisa menghitungnya. Sesungguhnya manusia sangat zalim dan sangat mengingkari (nikmat Allah) (QS Ibrahim, 14: 34).

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun