Mohon tunggu...
Himam Miladi
Himam Miladi Mohon Tunggu... Penulis - Penulis

Penulis Konten | warungwisata.com | Email : himammiladi@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

Salah Itu Manusiawi, Memaafkan Itu Sifat Ilahi

13 Mei 2021   18:46 Diperbarui: 13 Mei 2021   18:46 2038
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

"Tidaklah Allah menambah kepada seorang hamba dengan sikap memaafkan melainkan dengan kemuliaan" (HR Muslim).

Memaafkan dan Berlapang dada, Syarat Memperoleh Ampunan Allah Swt

Setelah menempa diri dalam menghadapi segala cobaan hawa nafsu di bulan Ramadan, maka pada Idulfitri ini tibalah saatnya kita melengkapi syarat untuk mendapatkan anugerah ampunan dari Allah, yakni dengan wal-ya'fu dan wal-yashfakhu; memaafkan dan berlapang dada. Allah berfirman,

"...dan hendaklah mereka memaafkan dan berlapang dada. Apakah kamu tidak ingin Allah mengampunimu? Allah Maha Pengampun dan Maha Penyayang."" (QS An-Nur: 22).

Memaafkan adalah melupakan kesalahan orang lain dan menghapus bekas-bekas kesalahannya di hati. Setelah memaafkan kita diminta untuk berlapang dada, mampu menampung segala ketersinggungan serta dapat pula menutup lembaran lama dan membuka lembaran baru.

Mungkin ada satu dua titik yang sulit bersih pada lembaran yang salah, walaupun kesalahannya telah kita hapus.  Karenanya, bukalah lembaran baru, tutup lembaran lama, dan wujudkan sikap ihsan, derajat tertinggi dalam tingkat ketakwaan seorang muslim. Inilah hal-hal yang paling disukai Allah.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun