4. Nama Charles Martel, dan "Tours 732" juga ditemukan pada senjata Brenton Tarrant. Dua grafiti ini merujuk pada Pertempuran Tours atau Pertempuran Poitiers. Dalam peperangan ini, pasukan kekaisaran Frank-Burgundi yang dipimpin Charles Martel berhasil mengalahkan pasukan kekhalifahan Umayyah yang dipimpin oleh Gubernur Jenderal Andalusia, Abdul Rahman al Ghafiqi.
Ides of March
Di luar simbologi sejarah yang menunjukkan obsesi supremasi kulit putih dari Brenton Tarrant tersebut, ada satu lagi teori keterhubungan antara tanggal kejadian dengan apa yang dinamakan "Ides of March".
Aksi teror penembakan di Masjid Al-Noor, Christchurch terjadi pada tanggal 15 Maret. Tanggal ini, oleh banyak orang Barat dianggap sebagai hari kelam, hari di mana orang-orang harus berhati-hati terhadap bencana dan kejahatan, terutama pembunuhan yang tidak terduga.
Ini semua gara-gara kutipan dalam drama Julius Caesar milik William Shakespeare. Dalam salah satu adegannya, seorang peramal memperingatkan Caesar untuk "mewaspadai Ides of March (Beware of Ides of March)." Caesar kemudian terbunuh pada Ides of March, seperti yang diramalkan oleh peramal peramal dalam drama tersebut.
Ides of March sendiri merujuk pada hari ke-15 dari bulan Maret. Sesuai dengan kalender Romawi, ada juga Ides Februari, Ides April dan Ides setiap bulan. Ides menandai bulan purnama pertama bulan itu, yang jatuh antara tanggal 13 dan 15 setiap bulan.
Pada 15 Maret 44 SM, atau Ides of March 44 SM, Julius Cesar terbunuh. Setelah memasuki aula di sebelah Pompey's Theatre untuk sebuah pertemuan, sekelompok senator, termasuk anak angkatnya Marcus Brutus, menikam Caesar lebih dari 20 kali.
Istilah Beware the Ides of March yang berasal dari drama Julius Cesar ini kemudian banyak dikaitkan dengan berbagai kejadian tragis berupa bencana alam atau teror yang terjadi pada tanggal 15 Maret. Diantaranya adalah Badai topan yang melanda Apia, kepulauan Samoa pada 1889.
Badai yang terjadi di tengah perang saudara tepat pada tanggal 15 Maret ini menghancurkan USS Trenton, USS Vandalia, dan USS Nipsic yang sedang dikirim untuk perbantuan militer. Pada 16 Maret, ketika badai mereda, ditemukan fakta 51 pelaut Amerika terbunuh dan 150 pelaut Jerman di tiga kapal perang tersebut juga tewas.
Tanggal 15 Maret juga menjadi penanda sejarah dari turunnya Tsar Nicholas II dari Rusia (15 Maret 1917), serta invasi Hitler ke Cekoslovakia (15 Maret 1939). Pada 15 Maret 1941, badai salju dahsyat melanda North Dakota dan Minnesota Utara, mengakibatkan 150 orang tewas akibat perubahan cuaca ekstrim yang mendadak tersebut.
Dalam kasus teror penembakan Christchurch di Selandia Baru ini, entah kebetulan, tiba-tiba kata kunci Ides of March menjadi tren menurut hasil Google Trends. Banyak netizen barat yang mencari referensi tentang Ides of March.
Bagaimanapun juga, tak ada kaitan langsung secara fakta empiris bahwa aksi teror di Christchurch yang dilakukan Brenton Tarrant terinspirasi mengikuti jejak berdarah Ides of March. Fakta dari hasil penyelidikan polisi menunjukkan pelaku terobsesi dan termotivasi akan supremasi kulit putih.