Survei Charta Politika di Propinsi Luar Jawa
SUMATERA
Dari 10 propinsi, Paslon 02 elektabilitasnya unggul di lima propinsi (Aceh, Sumut, Sumbar, Jambi, Riau). Sementara Paslon 01 unggul di lima propinsi (Kepulauan Riau, Sumsel, Bengkulu, Bangka Belitung, Lampung)
KALIMANTAN
Dari 4 propinsi, Kaltara, Kaltim, Kalteng dan Kalsel, elektabilitas semua dimenangkan Paslon 01, Jokowi-Ma'ruf.
SULAWESI
Dari 6 Provinsi, Paslon 01 unggul di 3 propinsi (Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat dan Sulawesi Utara). Untuk Paslon 02 unggul di Gorontalo, Sulawesi Tengah dan Sulawesi Tenggara).
Bali, NTB dan NTT
Paslon 01 unggul di Propinsi Bali dan Nusa Tenggara Timur, untuk Paslon 02 unggul di Nusa Tenggara Barat.
MALUKU
Pada dua propinsi Maluku dan Maluku Utara elektabilitas kedua Paslon sama seimbang.
PAPUA
Propinsi Papua dan Papua Barat keunggulan elektabilitas pada Paslon 01.
Analisis
Dari hasil survei per propinsi di Pulau Jawa, baik Charta Politika maupun Litbang Kompas, apabila kita lihat dari prosentase dan dikaitkan dengan DPT, Charta menunjukkan survei Jokowi-Ma'ruf unggul  25.623.405 suara.
Charta mencatat undecided voters 13.810.642 orang. Libang Kompas juga menunjukkan survei Jokowi-Ma'ruf unggul 24.887.075 suara.
Terlihat bahwa hasil akhir kedua survei di battleground Jawa, mirip, selisihnya sebesar 736.330 masih dalam ambang batas wajar. Persaingan di battleground inilah yang menjadi kunci dan akan akan menentukan siapa pemenangnya.
Sementara dari hasil survei  Charta Politika, pilpres 2019,untuk pulau besar dan propinsi di luar Jawa, paslon 01 hanya kalah di sembilan propinsi, yaitu Pulau Sumatera (Aceh, Sumut, Sumbar, Jambi, Riau), Pulau Sulawesi (Gorontalo, Sulawesi Tengah dan Sulawesi Tenggara) dan Nusa Tenggara Barat.