Neil Armstrong, saat mendaratkan pertama kali di bulan tahun 1969 mengucapkan sebuah kalimat yang berbunyi "satu langkah kecil bagi manusia, sebuah lompatan besar bagi umat manusia".
Mencapai sebuah tujuan di perlukan satu langkah awal, Perwako batam di harapkan dapat menjadi langkah awal batam menuju "green city", walaupun di sadari kota yokohama telah memulai dari 14 tahun yang lalu (tahun 2005) namun berbekal "city to city collaboration" dan kerjasama antara pemerintah, masyarakat, pelaku bisnis dan para professional dapat mewujudkan nya.
"Green city", merupakan legacy yang harus kita tinggalkan bagi generasi mendatang, iklim yang stabil, lingkungan hidup yang tetap terjaga, sumber makanan yang tercukupi serta potensi bencana alam yang dapat di cegah.
Politeknik negeri batam, melalui presentasi yang berjudul " konsumsi dan jejak karbon politeknik negeri batam menuju kampus hijau" yang di sampaikan oleh rekan saya, Muhammad Syafei Gozali, ST MT memberikan data road map yang terukur mewujudkan lingkungan kampus yang lebih hijau.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H