"Dari awal, kami tidak pernah bercita-cita menjadi pimpinan, akan tetapi amanah ini akan kami jalankan sebaik-baiknya." Imbuh Dody.
Ditegaskan Dody, "Saya tidak akan pernah marah apabila ada SPORC, Penyidik, pengawas Gakkum LHK Sulawesi "bermasalah" selama itu dalam kebaikan."
"Dalam tugas baru di Wilayah Hukum Sulawesi , saya secara pribadi minta dukungan morilnya dari semua element yang ada di wilayah Sulawesi."
Mengakhiri sambutannya, Dody kembali merendah, "kami belajar dari kebodohan, mohon bimbingan serta saran membangun kepada kami."
Kalimat bijak Makassar berikut bunyinya:
"Naarekoo Engkaki Mabboko, Mabelani Laota, Aja' Tarampeka Temmadeceng.
Rampeka Golla Naku Rampeki Kaluku"
Diartikan ke dalam bahasa indonesia, kira-kira demikian:
" Jika telah pergi jauh, janganlah diingat kejelekannya, ingatlah yang baiknya saja dan kami akan mengingat kebaikannya.
Ramah tamah dan penyerahan cinderamata dirangkaikan foto bersama menutup Pisah Sambut Kepala Balai Gakkum LHK Wilayah Sulawesi.
Disela-sela sesi hiburan, Dody Kurniawan selaku Kepala Balai Gakkum LHK melayani pertanyaan awak media yang hadir pada pisah sambut tersebut.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI