Dengan melalui wawancara ini, saya dan rekan -- rekan saya mendapatkan banyak sekali informasi terkait 3 hal di atas, selain itu kami juga belajar banyak hal mengenai perbedaan latar belakang dan problema yang ada selama proses pembelajaran.
Demonstrasi Kontekstual
Apa hal penting yang Anda pelajari dari proses demonstrasi kontekstual yang Anda jalani bersama kelompok (bisa tentang materi, rekan, dan diri sendiri)?
Jawab: Pada demonstrasi kontekstual, saya bersama kelompok mendapatkan banyak sekali informasi mengenai sosial, budaya, politik dan ekonomi dari dua sekolah yang telah di wawancara. Bagaimana budaya disana, mempelajari banyak hal mengenai perbedaan sosial dan budaya. Penggunaan Bahasa sehari -- hari ketika berada di sekolah dan masih banyak lainnya.
Elaborasi Pemahaman
Sejauh ini, apa yang sudah Anda pahami tentang topik ini?
Jawab: Dalam topik ini, Menurut pemahaman saya, topik tentang perspektif sosial, budaya, ekonomi, dan politik dalam pembelajaran mencakup berbagai aspek penting dalam dunia pendidikan. Topik ini melibatkan pemahaman mengenai karakteristik peserta didik yang dipengaruhi oleh faktor-faktor seperti budaya, ekonomi, agama, dan politik.Â
Perspektif sosial, budaya, ekonomi, dan politik juga memiliki dampak pada proses pendidikan, misalnya melalui pengaruh kekuatan politik terhadap sistem pendidikan nasional, peran ekonomi dalam pembelajaran, serta pengaruh budaya terhadap cara belajar siswa. Selain itu, topik ini juga mencakup elemen-elemen pribadi, seperti pengalaman individu yang berhubungan dengan pendidikan yang memanfaatkan sumber daya alam dan pendekatan yang beragam.
Apa hal baru yang Anda pahami atau yang berubah dari pemahaman di awal sebelum pembelajaran dimulai ?
Jawab: Hal baru yang saya pahami dari pemahaman awal ialah Perspektif sosial, budaya, ekonomi, dan politik dalam pendidikan memiliki dampak yang besar terhadap jalannya proses pembelajaran.Â
Aspek-aspek yang terlibat meliputi pengaruh kekuatan politik terhadap sistem pendidikan nasional, peran ekonomi dalam dunia pendidikan, serta dampak budaya terhadap cara belajar siswa. Selain itu, saya juga memahami bahwa pendidikan dalam kerangka sosial, budaya, ekonomi, dan politik merupakan bagian dari pendidikan yang lebih luas, yang mencakup berbagai elemen seperti pendidikan moral, pendidikan sosial, dan pendidikan keterampilan