Mohon tunggu...
PERSKOM
PERSKOM Mohon Tunggu... Foto/Videografer - Media

Pers dan komunikasi Pramuka UIN Bandung

Selanjutnya

Tutup

Ramadan

Melodi Kebaikan: Kesenian Wayang Mewarnai Perayaan Akhir Pekan Ramadan 2024

8 April 2024   06:38 Diperbarui: 8 April 2024   06:44 1093
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
After Movie Pekan Ramadan 2024/dok. pri

Pramuka UIN Sunan Gunung Djati Bandung mempunyai salah satu program unggulan yang dilaksanakan setiap tahunnya, yakni "Pekan Ramadan". Kegiatan ini bukan hanya tentang ibadah puasa semata, tetapi juga tentang berbagi kebaikan, kebahagiaan, dan kepedulian kepada sesama. Dalam kebersamaan menjalani bulan penuh berkah ini, berbagai kegiatan keagamaan dan kemanusiaan diadakan untuk mempererat tali persaudaraan dan menunjukkan kasih sayang kepada sesama, khususnya kepada mereka yang membutuhkan.

Kegiatan yang dilaksanakan dari tanggal 2 sampai 6 April ini menyongsong tema,"Bersama Pramuka, Menjalin Kebersamaan, Meraih Keberkahan". Tentu bukan hanya tema semata, namun implementasi yang nyata dibuktikan pada kegiatan ini, dengan diadakannya berbagai program bermanfaat, seperti Ngajar Santri (Ngantri), Gerakan Membantu Sekolah (Gemas), Pengabdian Masyarakat (Pekat), hingga Gerakan Membersihkan Lingkungan Bersama (Gembira).

Namun, waktu akan terus berjalan, hingga sampai pada akhirnya kegiatan Pekan Ramadan berada pada susunan akhir, yakni penutupan. Partisipasi dari segala pihak dituangkan untuk memeriahkan penutupan Pekan Ramadan. Pada kegiatan sebelum penutupan, terdapat beberapa rangkaian acara, yakni penampilan dari anak-anak santri Kampung Garung, pembagian hadiah terhadap lomba yang sudah dilaksanakan, hingga penampilan dari Unit Liska.

Tarian Tobat Maksiat oleh Anak kelas 4-6 SD Mekarlaksana /dok. pri
Tarian Tobat Maksiat oleh Anak kelas 4-6 SD Mekarlaksana /dok. pri
Kemeriahan Pekan Ramadan tak lengkap tanpa kehadiran para putra dan putri tercinta. Anak-anak dengan penuh semangat menampilkan bakat-bakat mereka dalam berbagai hal, dari mulai menari hingga marawis. Tarian yang ditampilkan diadaptasi dari lagu popular seperti Abatatsa dari Band Wali, Tobat Maksiat, hingga sholawat terkini seperti Yaa Jamaalu dan Rohmatan Lil Alamin. Dengan sorotan mata penuh bangga dari orang tua dan masyarakat sekitar, mereka menjadi sumber inspirasi bagi generasi muda lainnya untuk mengeksplorasi potensi mereka dan berkontribusi dalam memperindah kehidupan bermasyarakat.

Ridghis Khalpani juara 1 Lomba Adzan/dok. pri
Ridghis Khalpani juara 1 Lomba Adzan/dok. pri

Tidak cukup sampai disana, pembagian hadiah pun dilaksanakan. Dari mulai perlombaan Adzan, Kaligrafi, Tahfidz, hingga Ranking 1. Bukan hanya sekedar keberuntungan, namun juga disertai dengan kerja keras, membersamai seorang santri yang juara 1 Adzan, yakni saudara Ridghis, yang sekaligus merupakan putra dari Ibu RW Kampung Garung. "Ya jujur, ibu bangga lihat putra ibu disana, maju kedepan juara 1, bangga sekali" tuturnya. Kegiatan sore hari ini ditutup dengan penampilan marawis dari para anak Desa Kampung Garung yang sangat apik dan memukau.

Sambutan dari Ketua Dewan Racana kak Dhany Muharom Albandaniji/dok. pri
Sambutan dari Ketua Dewan Racana kak Dhany Muharom Albandaniji/dok. pri
Sampailah kita pada acara yang ditunggu-tunggu, yakni malam puncak Pekan Ramadan 2024. Diawali dengan lantunan ayat suci Al-Qur'an oleh Kak Faiq Muhammad Ghifari. Dilanjutkan dengan sambutan dari Kak Dhany Muharom Albandaniji selaku Ketua Dewan Racana Sunan Gunung Djati turut mengisi penutupan pekan Ramadan 2024.

Pemberian tong sampah oleh Kak Idad Idul Adha kepada Ketua RW Desa Garung/dok. pri
Pemberian tong sampah oleh Kak Idad Idul Adha kepada Ketua RW Desa Garung/dok. pri

Tak kalah menarik terdapat penyerahan tong sampah secara simbolis oleh Kak Idad Idul Adha, S.Ag.,M.T. selaku Pembina pramuka UIN Sunan Gunung Djati Bandung kepada ketua RW Kampung Garung.

After Movie Pekan Ramadan 2024/dok. pri
After Movie Pekan Ramadan 2024/dok. pri

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun