Puncak yang selalu kudamba
Lewat lembah yang berkelok-kelok
Kudaki puncak yang menjulang tinggi
Dan ku tersenyum bahagia
Merasakan kemenangan yang kudapatkan
Jalan lembah yang terjal dan berliku
Kini jadi bukti bahwa kegigihan takkan sia-sia
Puncak yang kudamba, kini jadi milikku
Karena aku tak pernah menyerah dalam perjalanan hidupku.
Babulu, 20 Maret 2023