Mohon tunggu...
Peb
Peb Mohon Tunggu... Arsitek - Pembaca yang khusyuk dan penulis picisan. Dulu bercita-cita jadi Spiderman, tapi tak dibolehkan emak

Bersukarialah dengan huruf, kata dan kalimat. Namun jangan ambil yang jadi milik Tuhan, dan berikanlah yang jadi hak kaisar.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Pilot Pelaku Pelecehan Pramugari, Rusak Susu Sebelanga

14 Desember 2019   05:31 Diperbarui: 14 Desember 2019   09:32 4494
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber gambar : tribunnews.com

Kondisi itu tentu saja menjadikan ruang nyaman bagi para pilot (dan elit decision maker) yang "hobinya" melakukan skandal seksual atau pelecehan seksual dengan pramugari. Mereka tidak takut dan ragu karena toh yang mendapatkan aib lebih besar adalah pihak perempuan (pramugari). Mereka telah cukup dibantu mainset masyarakat!

Sementara pramugari sebagai si lemah lebih disorot untuk kemudian mendapatkan "ruang pelecehan lebih lanjut" dalam konstruksi sosial masyarakat. Segala hal terkait kehidupan pribadi si perempuan pramugari diobrak-abrik masyarakat, khususnya lewat dunia maya yang serba liar dalam sebaran informasi. 

Rusaknya susu sebelanga dunia pilot semakin besar dan permanen selama mainset masyarakat dalam memandang perempuan sebagai obyek yang asyik untuk ditelanjangi kehidupannya ketika terjadi pelecehan seksual.

Erick Thohir perlu memikirkan cara ampuh proteksi terhadap pramugari bukan cuma berangkat dari susdut pandang internal kelembagaan yang berorientasi pada Pilot-Pramugari semata, melainkan juga dari sudut mainset masyarakat. Artinya, bukan mengubah total mainset masyarakat karena hal itu hampir mustahil dilakukan, melainkan menjadikan mainset masyarakat itu sebagai inspirasi dan energi pembentuk perangkat efek jera kelakuan negatif Pilot dan elit manajemen (decision maker) Garuda Indonesia, serta BUMN secara umum. 

Satu cara paling ekstrim adalah, pertama : membuka secara detail semua kelakuan mereka ke hadapan masyarakat luas seperti masyarakat melakukan hal yang relatif sama terhadap pramugari yang mengalami pelecehan.  Kalau perlu berikut bukti foto dan rekaman lainnya. Kedua, kesampingkan atau jangan terpengaruh superioritas para pilot dan jajaran elit decision maker saat membuka aib mereka ke masyarakat. Jangan ragu memajang "nila setitik" itu secara detail agar kelak susu sebelanga tak rusak.

Untuk melakukan ini diperlukan keberanian seorang Erick Thohir, yang didukung dan diperkuat perangkat peraturan yang kuat pula.

----

referensi berita : 

1. tribunnews .com/nasional/2019/12/10/ kini giliran pramugari garuda bongkar kasus pelecehan seksual di era ari askhara menjabat dirut

2. ekonomi .bisnis.com/read/20191212/9/ cara erick thohir cegah pelecehan seksual pramugari garuda dan bumn lain

3. tribunnews .com/nasional/2019/12/10/ pramugari garuda beberkan diskriminasi saat ari askhara menjabat yang cantik ke pesawat first class

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun