Mohon tunggu...
Parlin Pakpahan
Parlin Pakpahan Mohon Tunggu... Lainnya - Saya seorang pensiunan pemerintah yang masih aktif membaca dan menulis.

Keluarga saya tidak besar. Saya dan isteri dengan 4 orang anak yi 3 perempuan dan 1 lelaki. Kami terpencar di 2 kota yi Malang, Jawa timur dan Jakarta.

Selanjutnya

Tutup

Analisis Pilihan

Pilkada Lingkar Toba Perlu Calon-Calon Muda Energik dari Seantero Nusantara

13 Maret 2024   15:28 Diperbarui: 13 Maret 2024   15:37 247
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom bersama fansnya di Bonandolok Samosir. Foto: greenberita.com

PIlkada Lingkar Toba Perlu Calon-Calon Muda Energik dari Seantero Nusantara

Pilkada Lingkar Toba yang meliputi Tapanuli utara, Toba, Samosir, Humbahas, Dairi, Karo dan Simalungun akan dilaksanakan serentak pada Nopember 2024 yang akan datang.

Yang berpotensi untuk dicalonkan di Kabupaten Toba antara lain Bupati petahana Poltak Sitorus, Bupati Toba; Tonny Simanjuntak, Wakil Bupati Toba; Darwin Siagian, Mantan Bupati Toba; Robinson Tampubolon, Mantan Anggota DPRD Toba; Efendi S. Panangian Napitupulu, Ketua DPRD Toba; Pintor Sitorus, Anggota DPRD Sumut; Jubel Tambunan, Anggota DPRD Sumut; Boike Pasaribu, Mantan Ketua DPRD Toba; Robinson Sitorus, Mantan Kepala Kajari Toba; H Tigor Manurung, Pengusaha; Hulman Sitorus, Mantan Wakil Bupati Toba; Mindo Tua Siagian, Mantan Wakil Bupati Toba; Sahat Panjaitan, Mantan Ketua DPRD Toba.

Untuk Tapanuli utara, Bupati petahana Nikson Nababan tidak dapat mencalonkan diri kembali karena telah menjabat selama dua periode. Yang berpotensi ikut antara lain Satika Simamora, Ketua TP PKK Kabupaten Tapanuli Utara 2014-2024; Erikson Sianipar, Ketua DPC Gerindra Kabupaten Tapanuli Utara; Jonius Taripar Hutabarat, Anggota DPRD Sumatera Utara 2019-2024.

Pilkada Humbahas atau Humbang Hasundutan 2024 akan dilaksanakan pada 27 Nopember 2024. Pada 27 September 2023, Bupati Humbang Hasundutan Dosmar Banjarnahor mengikuti Deklarasi Pemilu Damai dan Penandatanganan Kesepakatan Pendanaan Bersama Pilkada Serentak 2024. Pada 8 Pebruari 2024, Polres Humbahas mulai menyiapkan personel untuk mendukung pengamanan Pemilu 2024.

Bupati petahana Humbahas Dosmar Banjarnahor tidak dapat mencalonkan diri kembali karena telah menjabat selama dua periode. Yang berpotensi ikut antara lain Oloan Paniaran Nababan, Wakil Bupati Humbang Hasundutan; Saut Parlindungan Simamora, Mantan Wakil Bupati Humbang Hasundutan; Marganti Manullang, Mantan Wakil Bupati Humbang Hasundutan; Brigjen. TNI (Purn.) Dr. Tiarsen Buaton; Lamhot Sinaga, Anggota DPR RI; Ramses Lumban Gaol, Ketua DPRD Kab. Humbang Hasundutan; Manuel Simbolon, Vice-Chairperson of World Student Christian Federation, Asia-Pacific, Advokat di SAMARA Counsellors at Law; Daniel Banjarnahor, Anggota DPRD Kab. Humbang Hasundutan; Marolop Manik, Wakil Ketua DPRD Kab. Humbang Hasundutan; Marsono Simamora, Anggota DPRD Kab. Humbang Hasundutan; Mombang Sihite, CEO PT Azbil Berca Indonesia; Harry Marbun, Ketua DPD Golkar Humbahas.

Pemilihan umum Bupati Samosir 2024 akan dilaksanakan pada 27 Nopember 2024. Pemilihan ini akan memilih Bupati Samosir untuk periode 2024-2029. Pada 15 Nopember 2023, telah dilakukan penandatanganan Dana Hibah Penyelenggaraan Pemilihan Umum Kepala Daerah. Pada 28 September 2023, Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom menandatangani kesepakatan pendanaan bersama pilkada 2024.

Bupati petahana Vandiko Gultom dapat kembali mencalonkan diri dalam Pilbup Samosir 2024. Bakal calon potensial antara lain Vandiko Gultom, Bupati Samosir; Rapidin Simbolon, Mantan Bupati Samosir; Rismawati Simarmata, Mantan Anggota DPRD Samosir; Saut Martua Tamba, Mantan ketua DPRD Samosir; Nasip Simbolon, Wakil Ketua II DPRD Samosir; Mulana MP Samosir, Politisi PDIP; Wilmar Eliaser Simanjorang, Mantan Pejabat Bupati Samosir; Effendi Simbolon, Anggota DPR-RI.

Pemilihan umum Walikota Pematangsiantar 2024 akan dilaksanakan pada 27 Nopember 2024. Pilkada ini akan memilih Walikota Pematangsiantar periode 2024-2029.

Pilkada Pematangsiantar 2024 menyisakan polemik pencalonan pasangan Survenov Sirait - Parlindungan Sinaga. Pasangan ini ditetapkan Tidak Memenuhi Syarat (TMS) sebagai pasangan calon oleh KPU Kota Pematang Siantar.

Walikota petahana Susanti Dewayani dapat kembali mencalonkan diri dalam Pilwalkot Pematangsiantar 2024. Bakal calon potensial antara lain Susanti Dewayani, Walikota Pematangsiantar; Pontus Sitorus, Mantan Pelaksana tugas (Plt.) Direktur Jenderal dan Direktur Pendidikan Kristen di Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Kristen - Kementerian Agama Republik Indonesia.

Pemilihan umum Bupati Dairi 2024 akan dilaksanakan pada 27 Nopember 2024. Pemilihan ini akan memilih Bupati Dairi untuk periode 2024-2029.

Pada 13 November 2023, Pemkab Dairi dan KPU Dairi menandatangani perjanjian hibah untuk Pilkada 2024. Dana hibah yang diberikan kepada KPU Dairi adalah Rp 36.215.353.000. Dana ini akan disalurkan dalam dua tahap, yaitu 40% pada tahun 2023 dan 60% pada tahun 2024.

Bupati Dairi saat ini adalah Eddy Keleng Ate Berutu. Ia adalah Ketua DPD Golkar Kabupaten Dairi periode 2020-2025. Eddy Berutu dilantik pada 2 Pebruari 2022 oleh Ketua DPD Golkar Sumatera Utara, Musa Rajekshah.

Bupati petahana Eddy Keleng Ate Berutu dapat kembali mencalonkan diri dalam Pilbup Dairi 2024. Bakal calon potensial Eddy Keleng Ate Berutu, Bupati Dairi; Jimmy Andrea Lukita Sihombing, Wakil Bupati Dairi; Depriwanto Sitohang, Anggota DPRD Kabupaten Dairi Fraksi Golkar; Sabam Sibarani, Ketua DPRD Dairi; Wanseptember Situmorang, Wakil Ketua II DPRD Dairi; Franc Bernhard Tumanggor, Bupati Pakpak Barat.

Pemilihan umum Bupati Karo 2024 dilaksanakan pada 27 Nopember 2024 untuk memilih Bupati Karo periode 2024-2029.

Bupati petahana Cory Sriwaty Sebayang dapat kembali mencalonkan diri dalam Pilbup Karo 2024.

Bakal calon potensial antara lain Cory Sriwaty Sebayang, Bupati Karo; Theopilus Ginting, Wakil Bupati Karo; Iwan Sembiring Depari, Advokat; Iriani Br. Tarigan, Ketua DPRD Kab. Karo; Imanuel Sembiring, Anggota DPRD Kab. Karo; Ingan Amin Barus, Anggota DPRD Sumut; Siti Aminah Perangin-angin, Mantan Ketua DPRD Kab. Karo; Han Fernandes Sinulingga, Politisi PDIP.

Menggaet Milenial

Itulah agenda utama di 7 Kabupaten/Kota seLingkar Toba. Danau Toba adalah sebuah danau vulkanik dengan ukuran panjang 100 kilometer dan lebar 30 kilometer yang terletak di Lingkar Toba Propinsi Sumatera Utara.

Kabupaten Toba memiliki luas wilayah 2.021.80 km atau 3,19% dari total luas Propinsi Sumatera Utara. Kabupaten Tapanuli Utara memiliki luas wilayah sekitar 3.800,31 kilometer persegi. Luas daratan Kabupaten Tapanuli Utara adalah 3.793,71 kilometer persegi, termasuk luas perairan Danau Toba di sisi Taput adalah 6,60 kilometer persegi. Luas wilayah Kabupaten Samosir   2.069,05 km2, terdiri dari luas daratan 1.444,25 km2 (69,80%), yaitu seluruh Pulau Samosir yang dikelilingi oleh Danau Toba dan sebahagian wilayah daratan Pulau Sumatera, dan luas wilayah danau 624,80 km2 (30,20%). Kabupaten Humbang Hasundutan memiliki luas wilayah 251.765,93 hektar. Wilayah ini terbagi ke dalam 10 kecamatan, 1 kelurahan, dan 153 desa. Luas daratan Kota Pematangsiantar adalah 79,971 Km terletak 400-500 meter di atas permukaan laut. Kabupaten Dairi memiliki luas wilayah 1.927,80 km atau sekitar 2,69% dari luas Propinsi Sumatera Utara. Kabupaten Dairi terletak di sebelah barat laut Propinsi Sumatera Utara. Kabupaten Karo memiliki luas wilayah 2.127,25 km. Luas ini setara dengan 2,97% dari luas Propinsi Sumatera Utara.

Wilayah seluas itu hanya dihuni rata-rata 200 ribu jiwa per kantong. Boleh dibilang hanya kota Siantar yang melaju hingga kl 275 ribu jiwa.

Setelah ditetapkannya Danau Toba sebagai Geopark dunia dan dikukuhkannya Danau Toba oleh pemerintah pusat sebagai DPSP atau Daerah Pariwisata Super Prioritas dalam rangka akselerasi kepariwisataan nasional, apalagi Danau Toba telah 2 kali berturut-turut menjadi Tuan Rumah Kejuaraan Dunia powerboat F1H2O, maka pesta demokrasi kali ini tentu harus berbeda dibandingkan Pilkada sebelumnya.

Dari 7 Kabupaten/Kota yang akan menyelenggarakan Pilkada ke depan ini, tercatat 2 Bupati petahana (Taput dan Humbahas) yang tak bisa lagi mengikutinya, karena telah menjalani 2 periode kekuasaan.

Yang terlihat berbeda sedikit adalah Kabupaten Samosir, Bupati petahananya yi Vandiko Gultom masih sangat muda usianya (31 tahun). Ia maju lagi, tapi lawan tandingnya kebanyakan wajah lama antara lain Rapidin Simbolon yang dendam sama kekuasaan. Masak sih harus kembali jadi Bupati Samosir. Sementara catatan kepariwisataan Toba menunjukkan Rapidin tidak pernah menghasilkan apapun dan bagaimanapun.

Taput dan Humbahas, yang pasti petahananya yi Nikson Nababan (Taput) dan Dosman Banjarnahor (Humbahas) tidak dapat mengikuti lagi Pilkada ini ke depan, karena keduanya telah berkuasa 2 periode. Taput dan Humbahas harus merekrut calon yang masih fresh.

Bakal calon dari Humbahas lebih ngeri lagi, ada purnawirawan Brigjen dan berbagai tetua yang sudah pernah menjabat ntah dimana dan sekarang mencoba jadi preman resmi berkuasa di kampung halamannya.

Secara keseluruhan tak ada yang baru dalam apa yang disebut calon-calon potensial itu. Yang ada hanya wajah lama dan tak punya visi apapun kecuali kekuasaan sebagai Bupati biar terhormat dan bisa cetak duit dari kekuasaanlah. Ini kebiasaan lama yang sangat merepotkan Lingkar Toba.

Jalan terbaik untuk rekrutmen terbaru bakal Bupati/Walikota di Lingkar Toba adalah mempromosikan Pilkada Lingkar Toba ke seantero Jawa. Mengapa? Kita butuh tenaga-tenaga fresh dan belum terkontaminasi. Vandiko misalnya ia mencalonkan diri pada 2021 tepat pada usia 28 tahun. Di Jawalah bisa kita dapatkan putera-putera Batak yang pintar dan fresh tanpa berahi kekuasaan yang tidak-tidak.

Mereka generasi milenial perantauan itu pada umumnya berkinerja baik dan di atas segalanya bervisi hebat mau di bawa kemana kampung halamannya zaman now. Sebaiknyalah mereka segera direkrut, jangan sampai mereka malah kabur mengikuti arus brain-drain ke luar negeri, karena di negerinya sendiri terhambat untuk berkreasi.

Nucleus kepariwisataan kita adalah Danau Toba. Obyek wisata pendukung sangatlah banyak, mulai dari Flora dan Fauna, serta obyek wisata alam. Hanya tinggal bagaimana mengembangkannya secara berkelanjutan.

Pemda seLingkar Toba harus dapat bersinergi satu sama lain. Taput misalnya harus segera mengupdate infrastruktur pertaniannya, serta mencoba menggali lebih jauh panas bumi di Pahae untuk pembangkit Listrik Lingkar Toba, termasuk industri pertambangan seperti Mika, Feldspar, Pasir Kuarsa pembuat kaca. Samosir di bawah Vandiko harus bisa memoles pulau Samosir sebagai pusat akomodasi kepariwisataan terbaik di Lingkar Toba.

Kabupaten Toba, sebagaimana Taput, harus segera mengupdate infrastruktur pertaniannya dan menggalakkan pembuatan cinderamata khas Toba mulai dari gorga hingga Kopi Sigararutang. Kabupaten Humbahahas, idem dengan Taput, tapi sebagai King of Haminjon, sebaiknya pemerintah mulai merintis industri parfum berbahan dasar Haminjon sebagai salah satu unggulan cinderamata modern dari Lingkar Toba.

Kota Siantar sebaiknya mempertahankan laju perkembangan penduduknya, dan yang utama untuk Kota Siantar adalah menjaga legacy Hindia Belanda. Dairi dan Karo, sebaiknya segera mengupdate infrastruktur pertaniannya, utamakan buah-buahan tahan lama seperti Terong Belanda, dan sayur-mayur serba fresh untuk memasok kebutuhan pariwisata seLingkar Toba.

Dari semua daftar bulshitt bakal calon di atas, yang tak termasuk "Bandit Toba" adalah Vandiko Timotius Gultom putera Sirajasonang kelahiran Kalimantan yang adalah alumnus ITS. Vandiko sudah dapat memulai kampanye besar sekarang bagaimana agar putera-putera Batak terbaik di Jawa dapat menyumbangkan waktu dan tenaganya untuk bagaimana mengembangkan DPSP Danau Toba ini sesuai visi daerah dan blueprint pusat untuk kepariwisataan nasional Indonesia.

Wahai milenial Lingkar Toba. Tunggu apalagi. Ayo bantu Vandiko mempromosikannya ke seantero Nusantara. Gaet segera kalangan milenial cemerlang itu sebelum kabur ke luar negeri.

Lihat :

https://id.wikipedia.org/wiki/Pemilihan_umum_Bupati_Toba_2024

https://id.wikipedia.org/wiki/Pemilihan_umum_Bupati_Tapanuli_Utara_2024

https://sumut.bps.go.id/indicator/12/65/1/jumlah-penduduk-menurut-jenis-kelamin-dan-kabupaten-kota.html

https://www.klikpendidikan.id/news/35810067762/kekayaan-mayoritas-dari-hibah-inilah-harta-kekayaan-vandiko-timotius-gultom-kepala-daerah-di-sumatera-utara#google_vignette

https://www.hetanews.com/article/275019/bupati-samosir-vandiko-gultom-tandatangani-kesepakatan-pendanaan-bersama-pilkada-2024

https://www.greenberita.com/2020/01/keren-vandiko-gultom-disambut-meriah.html#google_vignette

Joyogrand, Malang, Wed', March 13, 2024.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Analisis Selengkapnya
Lihat Analisis Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun