Mohon tunggu...
Parlin Pakpahan
Parlin Pakpahan Mohon Tunggu... Lainnya - Saya seorang pensiunan pemerintah yang masih aktif membaca dan menulis.

Keluarga saya tidak besar. Saya dan isteri dengan 4 orang anak yi 3 perempuan dan 1 lelaki. Kami terpencar di 2 kota yi Malang, Jawa timur dan Jakarta.

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Menimbang Kinerja Baju Militer Kamuflase KIT 300 di Medan Tempur

8 Oktober 2022   11:21 Diperbarui: 8 Oktober 2022   11:27 539
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Prajurit yang tengah berkamuflase dengan Kit 300 terlihat seperti bebatuan. Foto : themedialine.org

Ide untuk teknologi ini lahir pada 2006 selama Perang Lebanon Kedua. Pada saat itu, Picciotto berada di satuan khusus IDF dan melihat secara langsung bahwa tentara di lapangan membutuhkan perlindungan yang lebih baik dari pantauan kamera termal dan peralatan "night vision" atau penglihatan malam musuh mereka.

"Anda harus lebih baik dari musuh dan kami memahami bahwa ada celah besar di bagian kemampuan bertahan," kenang Picciotto.

Polaris Solutions didirikan beberapa tahun kemudian, persisnya pada 2010, dan sekarang berkantor pusat di kota pelabuhan Kaisarea, Israel. Beberapa mantan tentara IDF dengan brevet pasukan khusus telah meminjamkan keahlian mereka kepada perusahaan, yang juga memproduksi berbagai tekstil taktis yang tangguh dan tahan lama serta produk militer yang dipatenkan.

Kit 300 secara khusus dikembangkan untuk menghadapi tantangan baru dan "ever-evolving" atau terus berkembang di medan laga dengan asumsi definisi sukses terkini itulah arti sukses yang sebenarnya.

"Jaring kamuflase tidak banyak berubah dalam 50 tahun terakhir," kata Yonatan Pinkas, direktur pemasaran di Polaris Solutions. "Kami ingin membawa jenis material baru. Jadi TVC lahir," tambahnya.

Setiap lembar dilengkapi dengan warna yang berbeda di setiap sisi, satu untuk vegetasi lebat dan yang lainnya untuk lanskap yang lebih mirip gurun. Selain itu, perusahaan menyesuaikan pola dan pewarnaan berdasarkan kebutuhan klien dan wilayah geografis.

Bahan yang kokoh dapat dicetak menjadi bentuk tiga dimensi atau dilipat menjadi gulungan yang ringkas. Itu juga tahan air, dapat memberikan perlindungan atau dibuat menjadi tandu untuk membawa tentera yang terluka di medan perang.

"Ini memiliki nilai tambah dalam penggunaan medis," kata Pinkas. Misalnya, katanya, dapat membawa beban hingga 250 kilogram, dapat digunakan sebagai "splint" (peralatan medis yang digunakan untuk menjaga bagian tubuh yang terluka atau patah tulang dst agar ybs tidak bergerak) untuk "immobilize" (mencegah seorang tentera yang luka atau patah tulang bergerak atau beroperasi seperti biasa untuk melindunginya dari cedera lebih jauh) dan dapat berfungsi sebagai selimut hipotermia.

Polaris Solutions bekerjasama dengan industri pertahanan Israel serta lembaga pemerintah di luar negeri, termasuk satuan pasukan khusus di Kanada dan AS. Secara internasional, Kit 300 dikenal sebagai "Jag Hide" atau Jaguar Hide atau Jaguar tak terlihat.

Prajurit yang tengah berkamuflase dengan Kit 300 terlihat seperti bebatuan. Foto : themedialine.org
Prajurit yang tengah berkamuflase dengan Kit 300 terlihat seperti bebatuan. Foto : themedialine.org

"Produk kami sedang diuji oleh beberapa satuan tempur, yang tidak dapat saya sebutkan, dan kami melakukan sejumlah operasi bersama disana," kata Picciotto.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun