Sekarang, ketika saya melihat karya saya sendiri, saya tidak lagi terlalu khawatir dengan pendapat orang lain. Saya tahu, ada banyak orang di luar sana yang juga memulai dari nol, belajar dari internet, dan sekarang berdiri di panggung yang sama.
Dan pada akhirnya, karya kitalah yang berbicara melalui lampiran portfolio pada proposal penawaran. Entah kita lulusan formal atau otodidak, yang penting adalah bagaimana kita terus belajar dan berkembang.
Bertani di ladang orang bukan lagi tentang siapa yang berhak dan siapa yang tidak. Ini adalah tentang bagaimana kita beradaptasi dengan dunia yang terus berubah, tentang bagaimana kita menemukan peluang di tempat yang tak terduga, dan tentang bagaimana kita terus bertahan dan berkembang.
Jadi, untuk siapa saja di luar sana yang juga merasa seperti saya---merasa menjadi pendatang di dunia yang baru---ingatlah, kamu tidak sendirian. Kita semua ada di lautan yang sama, berlayar bersama, dan belajar dari setiap ombak yang datang.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H