Namun itu semua masih fleksibel, karena pada konsep internasional yang terpenting adalah Sah Negara dan Sah Agama, dimana lebih penting melangsungkan Akad Nikahnya dan Resepsi Pernikahannya saja yang lebih cenderung ke acara Syukuran.
Setelah kamu berhasil menentukan dekorasinya, jangan lupa untuk memilih MC yang tepat, yang berpengalaman dan bisa menguasai jalannya acara, didampingi dengan entertain yang membawa lagu-lagu romantis, serta pastikan ketika kirab pengantin kamu diiringi dengan lagu yang lebih modern dan mampu meningkatkan suasana yang ada.Â
Selebihnya, ketika kirab pengantin maka MC juga bisa sekalian memperkenalkan masing-masing keluarga dan memberikan informasi detail pernikahan. Ada pula pada saat kirab pengantin lebih manis jika diiringi oleh pemain Saxophone sebagai pengganti Cucuk Lampah pada konsep tradisional.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H