Mohon tunggu...
Cahyadi Takariawan
Cahyadi Takariawan Mohon Tunggu... Konsultan - Penulis Buku, Konsultan Pernikahan dan Keluarga, Trainer

Penulis Buku Serial "Wonderful Family", Peraih Penghargaan "Kompasianer Favorit 2014"; Peraih Pin Emas Pegiat Ketahanan Keluarga 2019" dari Gubernur DIY Sri Sultan HB X, Konsultan Keluarga di Jogja Family Center" (JFC). Instagram @cahyadi_takariawan. Fanspage : https://www.facebook.com/cahyadi.takariawan/

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Luar Biasa, Pengaruh Sentuhan Fisik dalam Pengasuhan Anak

2 September 2023   06:00 Diperbarui: 2 September 2023   07:03 361
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
https://www.babycentre.co.uk/

Anas bin Malik ra telah mengisahkan, "Kami pergi bersama Rasululah saw menuju rumah Abu Saif Al-Qayyin --seorang pandai besi. Dia ini adalah bapak susu Ibrahim (karena istri Abu Saif menyusui putra Nabi saw). Kemudian Rasulullah saw mengambil Ibrahim, lalu menciumnya dengan mulut (bibir) dan hidung beliau" (HR. Bukhari no. 1303).

Nabi saw memberi contoh mencium cucu beliau di hadapan para sahabat. Suatu ketika beliau mencium Hasan, anak dari Ali bin Abi Thalib.

: : :

Nabi saw mencium Al-Hasan bin Ali dan di dekat beliau ada seorang bernama al-Aqra' bin Habis. Al-Aqra' berkata, "Saya mempunyai sepuluh orang anak, belum pernah saya mencium seorangpun dari mereka itu."

Rasulullah saw  memperhatikan orang itu, kemudian bersabda, "Barangsiapa yang tidak menyayangi, maka tidak disayangi" (Muttafaq 'alaih).

Sentuhan fisik juga dilakukan oleh Nabi saw kepada Fatimah yang sudah bukan lagi anak-anak. Aisyah ra berkata,

.

"Aku tidak pernah melihat seseorang yang mirip dengan Rasulullah dalam masalah akhlak, dalam memberi petunjuk, dan dalam berdalil, melebihi Fatimah -semoga Allah memuliakannya."

"Jika Fatimah datang menemui Rasulullah, maka Rasulullah pun berdiri, meraih tangannya, menciumnya dan mendudukkannya di tempat duduknya. Dan jika Rasulullah datang menemuinya, maka Fatimah pun meraih tangan beliau, menciumnya dan mendudukkannya di tempat duduknya" (HR. Abu Daud no. 5217, disahihkan Al-Albani).

Sentuhan Fisik dalam Shalat

Nabi saw terbiasa membawa cucu beliau yang masiuh kecil untuk melaksanakan shalat di masjid. Pernah beliau saw menggendong bayi Umamah untuk melaksanakan shalat dimasjid. Dari Qatadah Al-Anshari ra, ia berkata,

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun