Mohon tunggu...
Yulius Roma Patandean
Yulius Roma Patandean Mohon Tunggu... Guru - English Teacher (I am proud to be an educator)

Guru dan Penulis Buku dari kampung di perbatasan Kabupaten Tana Toraja-Kabupaten Enrekang, Sulawesi Selatan. Menyukai informasi seputar olahraga, perjalanan, pertanian, kuliner, budaya dan teknologi.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Artikel Utama

Keunikan Guru di Kota Jeju, Korea Selatan, Bisa Ditiru!

16 Oktober 2024   05:44 Diperbarui: 16 Oktober 2024   19:08 338
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Sumber: Dokumentasi Pribadi)

Ini adalah bagian dari budaya setempat. Keunikan ini sayakitra sangat baik ditiru. Tidak perlu mengomentari seperti apa penampilan orang lain atau cara mengajar orang lain. Fokus saja pada tugas pokok, mendidik anak-anak. Niscaya, hidup akan selalu nyaman dan damai.

Minum Es 

Es batu menjadi salah satu bahan untuk minum guru di sekolah. Bahkan sejak pagi hari, mereka sudah minum air es.

Potongan-potongan kecil es batu setiap saat mereka ambil dari dispenser canggih merek Coway. Mereka biasa menaruh es batu dalam tumbler atau gelas.

Kebiasaan ini sebenarnya terjadi juga di kalangan siswa. Dalam tumbler siswa penuh dengan kepingan es batu. Mereka tinggal campurkan dengan air minum yang tersedia di berbagai sudut bangunan sekolah.

Pecinta Kopi

Teh hijau memang terkenal di Pulau Jeju. Tetapi, guru di sini adalah pecinta kopi. Laki-laki dan perempuan, tua atau muda, sama-sama pecinta kopi. Uniknya lagi, mereka pecinta kopi tanpa gula alias kopi pahit.

Cara mereka menikmati kopi adalah kopi campur es batu. Selebihnya kopi pahit.

Pakai Sandal

Sepatu bukanlah alasan kaki wajib ketika masuk ke dalam kelas. Sama seperti siswa yang suka mengenakan sandal dalam kelas, guru-guru pun juga melakukan hal yang sama.

Jenis sandal yang populer guru pakai adalah jenis sandal kodok dari karet.

Di luar sepatu kulit, jenis sepatu running, olahraga dan santai paling banyak dikenakan oleh guru. 

Menyikat Gigi

Penampilan adalah hal utama untuk mendukung percaya diri. Salah satu cara untuk mendukung percaya diri yang rutin dilakukan guru Korea adalah menyikat gigi.

Kegiatan sikat gigi tidak hanya dilakukan setelah makan siang. Mereka mengikat gigi setelah minum kopi atau menikmati kudapan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun