Mohon tunggu...
Yulius Roma Patandean
Yulius Roma Patandean Mohon Tunggu... Guru - English Teacher (I am proud to be an educator)

Guru dan Penulis Buku dari kampung di perbatasan Kabupaten Tana Toraja-Kabupaten Enrekang, Sulawesi Selatan. Menyukai informasi seputar olahraga, perjalanan, pertanian, kuliner, budaya dan teknologi.

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Serba Pertama Juara Malaysia Open 2024

14 Januari 2024   19:58 Diperbarui: 14 Januari 2024   21:11 439
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

An Se Young juara tunggal putri Malaysia Open 2024. Sumber: Badminton Talk
An Se Young juara tunggal putri Malaysia Open 2024. Sumber: Badminton Talk

Gelar juara An Se Young ini adalah yang pertama untuknya di Malaysia Open dan sekaligus gelar juara tunggal putri pertama Korea di Malaysia Open sepanjang sejarah. 

Pada nomor final ganda putri, duel sesama ganda China, Liu Shengshu/Tan Ning melawan Zhang Shuxian/Zheng Yu dimenangkan oleh Liu/Tan. Unggulan kedelapan ini berhasil mengalahkan rekan mereka yang menempati unggulan kelima dengan straight set, 21-18 dan 21-18. 

Liu/Tan, juara ganda putri Malaysia Open 2024. Sumber: Badminton Talk
Liu/Tan, juara ganda putri Malaysia Open 2024. Sumber: Badminton Talk

Gelar juara Liu/Tan adalah gelar juara level Super 1.000 pertama bagi keduanya. 

Sejarah juga terjadi di nomor final tunggal putra. Anders Antonsen yang berpredikat non unggulan berhasil keluar sebagai juara usai kalahkan unggulan ketujuh asal China, Shi Yuqi. Antonsen tampil superior dengan kemenangan dua set langsung, 21-14 dan 21-13. 

Anders Antonsen merayakan kemenangan dengan pelatihnya di Malaysia Open 2024. Sumber: Badminton Talk
Anders Antonsen merayakan kemenangan dengan pelatihnya di Malaysia Open 2024. Sumber: Badminton Talk

Bagi Antonsen, gelar juara Malaysia Open 2024 adalah gelar pertamanya di level Super 1.000 selama petualangannya di BWF Super Series. 

Pada nomor final ganda putra, terjadi duel sengit antara unggulan pertama dan unggulan kedua. Ganda putra China, Liang Weikeng/Wang Chang sukses mengalahkan ganda putra India, Chirag Shetty/Satwiksairaj Rankireddy. Rubber set dimenangkan oleh Liang/Wang dengan skor 9-21, 21-18 dan 21-17.

Liang/Wang, juara ganda putra Malaysia Open 2024. Sumber: Badminton Talk
Liang/Wang, juara ganda putra Malaysia Open 2024. Sumber: Badminton Talk

Bagi Liang/Wang, gelar ini adalah gelar juara perdana mereka di Malaysia Open sekaligus penebusan mereka setelah tahun lalu hanya menjadi runner-up. Saat itu mereka kalah dari ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/M.Rian Ardianto. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun