Mohon tunggu...
Khonifa  Desita Dewi
Khonifa Desita Dewi Mohon Tunggu... Swasta - Pemimpi

Memberikan informasi terkini seputar hiburan, kuliner, dan masalah lingkungan sekitar.

Selanjutnya

Tutup

Film Artikel Utama

Happy Ending "Hometown Cha-Cha-Cha", Ini Pesan Moral yang Bisa Diambil

19 Oktober 2021   03:45 Diperbarui: 21 Oktober 2021   14:45 1844
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hyejin sedang memberi pengertian  bahwa kesehatan itu penting

Dusik menceritakan masalalunya kepada Hyejin (Adegan Eps 15)
Dusik menceritakan masalalunya kepada Hyejin (Adegan Eps 15)

Saat mengetahui Dusik mempunyai masalalu yang menyedihkan dan belum mau menceritakan kepada Hyejin, Hyejin pun bingung sehingga membuat Ia galau akan hubungannya dan terpikir untuk mengakhiri sejenak hubungannya. 

Namun pada saat itu beruntungnya Hyejin bertemu dengan Hwa Jung (Ibunya Ijun) saat itu tak sengaja berpapasan dijalan dan Hyejin tak sanggup menahan rasa sedihnya sehingga menangis di hadapan Hwa Jung. 

Akhirnya di ajaklah ke restorannya untuk makan dan menceritakan apa yang sebenarnya terjadi pada hubungan mereka. 

Mendengar permasalahan tersebut Hwajung memberikan saran dengan bijak, agar Hyejin terus mendampingi kepala Hong, karna menurutnya Ia tak pernah melihat kebahagiaan pada Hong.

Ia menceritakan bahwa Ia tak sengaja dahulu melihat Dusik datang pertama kali ke Gongjin setelah 5 tahun menghilang tiba dengan muka sangat sedih. 

Setelah mengetahui warga Gongjin pun terus berusaha untuk menghibur agar Dusik keluar dari rumahnya tidak mengurung diri terus menerus dengan berbagai cara.

" Dampingilah terus Dusik tuggulah, mungkin dia belum siap bercerita tentang masalalunya. Kita belum tau apa apa yang sebenarnya terjadi, terlihat bagi kita itu hal yang mudah untuk menceritakan tapi belum tentu sama dengan yang lain", ungkap Ibu Ijun.

Rasa syukur dan ada kebahagiaan di sekeliling kita tanpa disadari

pesan nenek Gamri sebelum meninggal (adegan Eps 15)
pesan nenek Gamri sebelum meninggal (adegan Eps 15)

Diketahui bahwa nenek Gamri merupakan manusia tertua di desa Gongjin. Nenek mengungkapkan kebahagiaannya kepada kedua temannya yang pada saat itu kebetulan menginap di rumahnya. 

Mengungkapkan bahwa kebahagiaan bisa didapat dari mana saja, contohnya diberi anak yang sehat, tubuh yang sehat, teman yang baik, tetangga yang baik, bisa masuk tv, bisa makan-makanan enak seperti cumi dan lain sebagainya semua itu kebahagiaan tak pernah kita sadari yang sudah kita dapatkan di sekeliling kita. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun