Persoalan stres merupakan  salah satu masalah yang sering dialami oleh semua orang dalam kehidupannya. Banyak hal yang menyebabkannya antara lain pekerjaan, pendidikan, kesehatan, dan lain lain. Â
Namun demikian sebagai seorang muslim kita dapat menanganinya dengan berbagai cara. Salah satunya kita dapat melalui tadabbur surat Al-Insyirah, karena surat ini mengandung makna yang dalam dan berkaitan dengan ketenangan jiwa.
Surah Al-Insyirah mengajarkan kepada kita bahwa setiap kesulitan mempunyai suatu hikmah bagi kita. Kita lakukan hal terbaik dengan mendekatkan diri kepada Allah swt sebagai Sang Kholiq sehingga tidak akan melakukan suatu perbuatan menyimpang dan membuat kekacauan pada diri kita.
Dimana Surat Al-Insyirah juga mengingatkan diri kita betapa  pentingnya sabar dan tawakal kepada Allah. Dalam menghadapi tekanan dan beban kehidupan dengan  bersabar dan tidak tergesa-gesa dalam mencari jalan lain yang menyimpan.
Tentunya tawakal disini berarti menyerahkan segala hasil kepada Allah swt  setelah berusaha maksimal. Dengan sikap ini, maka seorang muslim akan merasa lebih tenang dan tidak terlalu terobsesi dengan hasil akhir, melainkan fokus pada proses dan usaha yang dilakukan.
Kita juga menjadikan tadabbur sebagai rutinitas harian. Meluangkan waktu beberapa menit setiap hari untuk membaca dan merenungkan surat Al-Insyirah dapat menjadi cara yang ampuh untuk menjaga kesehatan mental. Semoga kita akan terhindar dan dapat mengatasi stres ini dengan benar dan dengan bimbingan  Allah swt.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H