Teringat pepatah jawa yang juga tidak terlalu jauh dengan apa yang di motivasikan Helmi Yahya pada suatu kesempatan yaitu “sopo sing temen bakal tinemu”, artinya barangsiapa yang sungguh-sungguh mencari, bakal menemukan yang dicari.
Berusahalah dengan sepenuh jiwa dan raga, jangan setengah-setengah kalau menginginkan hasil yang optimal.
Menjadi penulis blog rasanya tidak terlalu berat, asal hoby menulis tinggal diasah dan banyak belajar plus bermodalkan seperangkat laptop atau personal computer (PC), beli domain untuk alamat blog web yang ini tidak mahal tergantung jangka waktu sewanya, atau memakai blog web yang gratis misalnya blogspot atau wordpress, kalau saran penulis lebih mudah dengan mengikuti blog publik seperti Kompasiana.
Sejak bergabung dengan blog publik Kompasiana yaitu blog publik milik media besar Kompas, soal urusan template (tampilan blog), keyword, adsense, viewer dan lain-lain telah sediakan dan kondisikan oleh Kompasiana, sebagai penulis hanya fokus membuat karya tulisan yang memenuhi persyaratan dan harus berbobot untuk kemudian diupload, selesai, soal berapa yang berkunjung, siapa yang komentar, dan lain-lain serahkan saja kepada Kompasiana.
Dengan menjadi Kompasianers sejak awal bulan Desember silam menjadikan diri ini lebih mudah menemukan ide tulisan sehingga menambah semangat untuk terus berkarya dalam bentuk artikel, target minimal satu hari satu artikel yang dimuat.
Pastikan saja apa yang kita jalani adalah sesuatu yang kita sukai agar dapat istiqomah dan langkah-langkah kita tidak mudah terhenti di tengah jalan sehingga kita mampu menjalaninya dengan “fokus dan tekuni satu bidang sampai mahir”.
Penulis, newbie Kompasianers
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H