Sebagai karyawan yang baik kita harus peduli terhadap kesehatan dan keselamatan kerja karena jika sedikit saja kita menyepelekan hal tersebut itu akan merugikan beberapa pihak termasuk dirinya sendiri walaupun setiap pekerjaannya pasti memiliki resiko masing-masing,Â
tetapi kita sebagai karyawan hanya dapat mengantisipasi agar hal tersebut tidak dapat terjadi. Cara lain untuk menyadarkan sesama yaitu bisa membuat atau meletakkan poster, banner, dan stiker mengenai K3. Kemudian materi-materinya yang kekinian, bahasa yang efektif dan warna yang jelas agar setiap pembaca ini dapat segera menangkap informasi dan mengolahnya menjadi kesadaran akan K3 mereka.
Lalu letakkanlah hal tersebut di berbagai tempat yang tepat dan tempat di mana karyawan dan pekerja memiliki waktu sejenak untuk berdiam dan membaca, contohnya di resepsionis, lift, kantin, ruang makan, ruang tunggu, ruang rapat, dan toilet.
Berdasarkan pengalaman, hal-hal di atas sudah cukup efektif jika diterapkan oleh perusahaan dan dijalan baik oleh seluruh lini di suatu perusahaan. Sebab safety is our responsibility. K3 tidak dapat diimplementasikan efektif tanpa adanya komunikasi, partisipasi dan konsultasi baik dari perusahaan maupun karyawan dan pekerjanya.
Artikel ini merupakan Tugas Ujian Tengah Semester dari Mata Kuliah Manajemen Sumber Daya Insani dengan dosen pengampu Bpk. Dr. H. Syaeful Bahri, S.Ag, MM, CHCM.
Nama : Siti Nurkholifah
NIM : 191410003
Kelas : Ekonomi Syariah A/6
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H