Dengan dibangunnya agrowisata ini diharapkan dapat memberikan banyak manfaat bagi masyarakat di sekitar kawasan Hutan Mangrove Sukadana yakni peningkatan kesejahteraan sosial dan ekonomi masyarakat. Pengembangan agrowisata tentunya akan menciptakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat sekitar serta melestarikan kearifan dan teknologi lokal. Masyarakat di sekitar Hutan Mangrove Sukadana juga dapat mengambil hasil alam baik dari tumbuhan dan hewan yang ada di kawasan hutan mangrove untuk dijadikan sebagai bahan makanan.
Profit dalam hal ini yakni pendapatan bagi masyarakat sekitar kawasan Hutan Mangrove Sukadana. Pengembangan hutan mangrove yang dijadikan sebagai agrowisata tentunya akan menarik dan meningkatkan jumlah pengunjung atau wisatawan. Peningkatan jumlah wisatawan ini akan membawa dampak besar bagi peningkatan pendapatan masyarakat di kawasan tersebut.Â
Sebagaimana yang terjadi di Agrowisata Hutan Mangrove Sukadana, masyarakat menyediakan jasa foto bagi pengunjung, menjual berbagai macam cinderamata /souvenir, menyediakan fasilitas umum seperti toilet, menjual berbagai makanan dan minuman bagi pengunjung, serta dari penjualan tiket untuk masuk ke dalam agrowisata ini.
Planet dalam hal ini berkaitan dengan lingkungan. Hutan mangrove sendiri memiliki berbagai fungsi. Dengan adanya hutan mangrove ini maka ekosistem pantai akan terjaga. Selain itu, hutan mangrove berperan dalam mencegah terjadinya abrasi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H