Mohon tunggu...
Okto Klau
Okto Klau Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penulis lepas

Menulis adalah mengabadikan pikiran

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Ini Beberapa Alasan Mengapa Jalan Kaki Penting untuk Kesehatan

13 Oktober 2022   22:36 Diperbarui: 14 Oktober 2022   08:04 267
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi jalan kaki. Sumber: www.klikdokter.com

Bukan hanya itu semua aktivitas yang memang bisa menggunakan "kaki" sebagai sarana transportasi, semuanya harus dilakukan dengan berjalan kaki. Mobil sebagai transportasi umum waktu itu hanya "mikrolet" atau bus mini yang memiliki rutenya sendiri.

Waktu SMP juga demikian. Saya bersama beberapa teman tiap pagi harus menempuh 1 kilo-an menuju ke tempat mikrolet biasa berhenti dan menunggu penumpang. Lalu mikrolet akan menurunkan kami dijalurnya. Dan kami harus menempuh lagi 1 kilo-an menuju sekolah.

Beruntung SMA sudah masuk ke sekolah berasrama. Tetapi tetap saja sarana transportasi yang paling mudah adalah "kaki". Dan kami melihat aktivitas jalan kaki bukan sebagai olahraga karena saking biasanya selalu berjalan kaki.

Olahraga bagi kami antara lain adalah bermain bola kaki bersama, bola volley, bola basket, badminton, tenis meja, dan juga jogging. Jalan kaki bukanlah olahraga.

Ternyata, ada sesuatu yang keliru dalam pandangan kami. Jalan kaki sendiri adalah olahraga yang paling murah dan mudah.

Namun pertanyaannya, apakah cara berjalan kita selama ini sudah benar? Hati-hati sebab berjalan dengan posisi yang tidak normal dapat merusak postur tubuh.

Untuk itu, perhatikan beberapa posisi normal berikut ini untuk tetap mempertahankan atau menjaga agar postur tubuh tetap bagus.

Pertama, saat berjalan kepala harus naik dan melihat ke depan dan bukan ke bawah. Kedua, leher, bahu, punggung dalam keadaan santai. Artinya tidak kaku dan harus tegak. Ketiga, berjalan dengan cara mengayunkan lengan dengan bebas dan sedikit menekuk siku. Keempat, posisi punggung lurus, tidak melengkung ke belakang atau ke depan.  Otot perus sedikit ditahan.

Setelah mengetahui cara jalan kaki yang benar, mari lihat beberapa manfaat dari berjalan kaki ini. 

Secara umum manfaat berjalan kaki dikelompokkan atas dua, yaitu: yang pertama manfaatnya secara fisik, jalan kaki membuat tubuh tetap bugar dan sehat. Jalan kaki baik untuk jantung. Jalan kaki juga bermanfaat untuk meningkatkan oksigen di dalam paru-paru. Karena itu jalan kaki sangat baik untuk kesehatan paru kita.

Selain itu, dengan berjalan kaki secara rutin otot kita semakin kuat. Pankreas kita akan semakin sehat. Menghindarkan diri dari risiko terkena stroke. Juga sebagai kontrol untuk menurunkan berat badan dan memperkuat sendi tulang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun