Beberapa Pantangan saat memilih jurusan:
Pertama, jangan memilih jurusan kuliah hanya karena prospek masa depan
Masa depan memang sangat penting. Akan tetapi, supaya ilmu yang kalian pelajari tidak mubazir karena tidak digunakan seperti kedua contoh di atas, maka sebaiknya jurusan yang dipilih harus sesuai dengan passion.
Sekali lagi jangan remehkan passion-mu.
Kedua, jangan terpaku dengan nilai mata pelajaran
Siapa yang tidak senang nilai rapor nya bagus-bagus dan memuaskan saat sekolah. Tetapi nilai sendiri tidak menjamin masa depan. Karena itu semua langkah-langkah di atas mesti dikuasai. Dengan menguasai dan tahu minat bakat, kalian tidak akan tersesat nantinya.
Ketiga, jangan abaikan bakat dan minat kalian
Sekali lagi bakat dan minat mesti digali benar-benar agar tidak mengecewakan kalian di akhirnya.
Keempat, jangan asal ikut teman
Sekitar 70% mahasiswa yang putus kuliah disebabkan kerena tidak mengenal dirinya dan hanya ikut teman atau hanya sekedar ramai-ramai.
Jadi, kenalilah dirimu terutama potensi-potensimu. Asahlah dengan penuh minat agar mempunyai daya pengubah yang mengubah hidupmu.
Kiranya beberapa tips dan pentangan dalam memilih jurusan sebelum kuliah untuk para sobat generasi Z yang sementara mempersiapkan diri untuk ujian akhir di SMA ini berguna.
Kembalilah ke dirimu. Tahu pasti tentang minat bakat dan passion-mu. Kenali potensi di dalam dirimu. Jangan asal ikut teman dan cobalah membuat riset pribadi perguruan-perguruan tinggi yang memiliki jurusan yang sesuai dengan minat bakat-mu.
Orangtua pun harus selalu memberi motivasi. Kenali minat bakat anak sehingga pemahaman kita berikan kepada mereka dalam menentukan jurusan yang hendak diambil disesuaikan dengan minat dan bakat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H