Mohon tunggu...
Okto Klau
Okto Klau Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penulis lepas

Menulis adalah mengabadikan pikiran

Selanjutnya

Tutup

Balap Pilihan

Mungkinkah Suksesor The Doctor Itu Bagnaia?

6 Maret 2022   19:29 Diperbarui: 8 Maret 2022   09:12 286
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Motogp-Pecco Bagnaia, Jack Miller, Jorge Martins, Fabio Quartararo, Marco Bezzecchi ( Bola.com/ Adreanus Titus)

Marquez bisa jadi. Tetapi cedera yang terus menderanya membuat orang masih ragu, akankah ia menjadi susksesor Rossi.

Fabio Quartararo juga bisa. Tetapi konsistensinya sebagai sang juara masih harus dibuktikan musim ini.

Morbidelli pun bisa. Akan tetapi anak didik VR46 itu belum mengoptimalkan potensi yang dimilikinya sejauh ini.

Ada satu anak muda potensial lain yang digadang-gadang menjadi the next Rossi. Dia adalah Francesco Bagnaia.

Walaupun belum juara, namun posisi runner up musim lalu dan konsistensinya di atas kuda tunggangannya memberikan harapan dan angin segar untuk dunia motogp setelah mentor dan seniornya pansiun.

Semoga musim 2022, tajinya sebagai pembalab bertalenta seperti gurunya Valentino Rossi bisa dibuktikan.

The Doctor sendiri senang ketika membulatkan tekadnya untuk pensiun karena melihat kecermelangan kedua anak didiknya Morbideli dan Bagnaia. Menurutnya, Kedua anak didiknya itu sedang berjalan menuju kesuksesan.

Tetapi melihat kemajuan yang ada sampai dengan musim lalu, "suksesor"  the Doctor lebih tepat disematkan kepada Bagnaia.

Bagnaia saat ini menjadi pembalab on- fire. Dia masih menjadi kandidat kuat menjuarai kasta tertinggi motor sport ini.

Walaupun dalam beberapa kesempatan, Bagnaia selalu merendah ketika ia dikonfirmasi bakal jadi suksesor mentornya itu. Ia merasa agak sulit untuk bisa menggapai capaian gurunya tersebut.

Musim motogp 2022 resmi mulai malam ini di Qatar.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Balap Selengkapnya
Lihat Balap Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun