Acara yang berlangsung hingga malam hari ini diakhiri dengan doa bersama, di mana seluruh jemaat mengangkat permohonan mereka kepada Tuhan.Â
Harapan akan kedamaian, kesehatan, dan berkat untuk keluarga serta masyarakat menjadi bagian dari doa mereka.
Kehadiran Natal di GJKI Hineni tahun ini tidak hanya membawa semangat baru bagi jemaat, tetapi juga menjadi pengingat akan pentingnya kehadiran Tuhan di tengah kehidupan yang sering kali penuh tantangan.Â
Memupuk KepedulianÂ
Di tengah situasi dunia yang penuh pergumulan, Natal menjadi waktu untuk kembali menemukan pengharapan.Â
Tuhan hadir ke dunia untuk membawa sukacita, harapan, dan kasih, pesan yang hendaknya kita praktikkan dalam kehidupan sehari-hari.
Di tengah dunia yang semakin individualistis, di mana banyak orang sibuk dengan urusan pribadi dan melupakan kepedulian kepada sesama, semangat Natal menjadi pengingat penting.Â
Meninggalkan egoisme dan menggantinya Dengan Kasih
Berbagi kepada mereka yang membutuhkan bukan hanya memberikan manfaat bagi orang lain, tetapi juga membawa sukacita dan kepuasan batin bagi kita sendiri.
Dalam kehidupan yang sering kali egois dan sibuk, semangat Natal mengingatkan kita untuk berhenti sejenak, melihat ke sekitar, dan berbagi dengan mereka yang membutuhkan.Â
Kepedulian kepada sesama adalah wujud nyata dari kasih Tuhan, yang kita rayakan dalam Natal. Semoga semangat ini tidak hanya berhenti di bulan Desember, tetapi terus menjadi nilai yang kita bawa sepanjang tahun.