Markas besar tentara di Yogyakarta memutuskan untuk menarik semua kereta api yang beroperasi ke Yogyakarta, setelah Belanda melanggar ketentuan yang telah disepakati dalam Perundingan Linggarjati.Â
Letnan Sudadi (Rizawan Gayo), Letnan Firman (Pupung Harris), dan Sersan Tobing (Gito Rollies) bertugas mengawal kereta terakhir yang mengangkut pengungsi dan dokumen-dokumen penting, sehingga menjadi sasaran serangan pasukan Belanda!
Perjuangan melindungi kereta api beserta seluruh penumpangnya jadi fokus utama dalam Kereta Api Terakhir. Tapi, di tengah gentingnya suasana, kisah cinta antara Letnan Firman dengan gadis bernama Retno menjadi tambahan menarik ke dalam ceritanya. Situasi tambah runyam setelah terungkap bahwa Retno ternyata kembar!
4.PASUKAN BERANI MATI (1982)
Sutradara: Imam Tantowi
Pemeran: Dicky Zulkarnaen, Rini S. Bono, Dana Christina, Roy Marten, Barry Prima
Boleh dikatakan kalau film besutan sutradara Imam Tantowi ini terlalu lebay karena menghadirkan kisah yang cukup sulit untuk dicerna.
Awalnya, kita diajak untuk menyaksikan pasukan yang dipimpin Kapten Bondan (Dicky Zulkarnaen), yang bergabung dengan masyarakat untuk melawan penjajah. Tapi, pengkhianatan membuat markas mereka diketahui pasukan Belanda sehingga pasukan itu pun musnah. Enam anggota yang tersisa, dengan berbagai siasat serta kenekatannya, memporak-porandakan markas musuh dan membalaskan dendam kematian pimpinan mereka!
5. TJOET NJA' DHIEN (1986)
Sutradara: Eros Djarot
Pemeran: Christine Hakim, Piet Burnama, Rudy Wowor, Slamet Rahardjo, Rosihan Anwar
Sesuai judulnya, Tjoet Nja' Dhien berkisah tentang sepak terjang pahlawan wanita asal Aceh tersebut dalam menghadapi pasukan Belanda selepas tewasnya sang suami, Teuku Umar.
 Walau menghadapi banyak rintangan, ia tetap bersikukuh untuk berperang. Perjuangannya berakhir setelah dikhianati oleh teman setianya, dan melihat penderitaan para pejuang Aceh serta keluarga mereka akibat perang berkepanjangan.
Aktris senior Christine Hakim sebagai pemeran tokoh utamanya mendapat sambutan hangat dari kalangan kritikus film. Performanya yang apik membawanya mendapatkan Piala Citra-nya yang keenam, sementara filmnya sendiri menyabet banyak penghargaan di ajang Forum Film Indonesia (1988) dan Forum Film Bandung (1989).
6. MERAH PUTIH (2009)
Sutradara: Yadi Sugandi
Pemeran: Lukman Sardi, Donny Alamsyah, Darius Sinathrya, Zumi Zola, Teuku Rifnu Wikana
Lima orang pemuda bertemu dalam sebuah kamp pelatihan militer di kawasan Semarang, Jawa Tengah. Tapi,
pasukan Belanda datang secara tiba-tiba dan membumihanguskan tempat itu beserta semua penghuninya, dan hanya
menyisakan kelima pemuda tadi!Â
Bergabung dengan pasukan gerilya, kelima kadet harus mengesampingkan masalah perbedaan suku, agama, serta ras, agar dapat berjuang bersama untuk menghancurkan pasukan Belanda.