Beberapa waktu yang lalu, aku pernah membaca kata-kata di media sosial, yang sayangnya aku lupa siapa penuturnya. Katanya kurang lebih seperti ini, "Saat ini aku sudah kehabisan energi untuk berdebat. Kalau ada yang bilang kalau aku baik, ya udah iya. Kalau ada yang bilang aku jahat, ya udah iya."
Kali ini, aku sedang berada pada tahap itu, yang sama sekali tidak ada tenaga untuk meladeni perlakuan tak mengenakkan dari orang lain. Kalau dulu, aku masih sempat mengkonfirmasi atau basa-basi menjelaskan tentang kebenaran yang aku yakini. Namun, kini, dayaku melemah jika itu menyangkut dari omongan orang. Nilai positifnya, aku lebih tidak peduli pandangan buruk orang lain pada diriku. Mau dibilang seperti apa saja, terima saja. Sebab, mau diluruskan model apa pun tidak akan ada gunanya untuk para pembenci.
Maka dari itu, lebih baik cuek saja, bukan?
Dalam buku yang sama, yang sedikit dijelaskan di atas, aku suka sekali keseluruhan pemaparannya. Halaman per halaman begitu memikat. Secara tidak langsung, aku diarahkan untuk menemukan diri sendiri dan juga memahami prioritas; mana yang perlu dan tidak perlu dilakukan. Ada pula hal lain yang bisa membuat pola pikir berkembang melalui bukunya Tanya Dalton tersebut. Benar-benar sesuai dengan sub judulnya yaitu Seni Menjalani Hidup tanpa Rasa Panik karena tertera juga pentingnya mengatur waktu.
The Joy of Missing Out adalah sebuah buku yang sangat cocok untuk seseorang yang sedang berjuang menghadapi kecemasan agar lebih tertata dalam menjalani hari-hari. Paham runutan yang harus dilakukan dan yang kudu ditinggalkan.
Sungguh, aku tidak keberatan untuk membacanya berulang-ulang karena efek positif dapat kurasakan. Mau ikut berpetualang menemukan diri sendiri seperti aku juga nggak, nih?
Caranya, read this amazing book and find the best version of you, Guys!Â
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI