Mohon tunggu...
Agustian Deny Ardiansyah
Agustian Deny Ardiansyah Mohon Tunggu... Guru - Guru yang tinggal di Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung

Setiap tulisan yang saya tulis dan memiliki nilai manfaat pada blog kompasiana ini, pahalanya saya berikan kepada Alm. Ayah saya (Bapak Salamun)

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Artikel Utama

Mobil Perpustakaan Keliling dan Hidupnya Literasi Daerah

14 September 2023   22:02 Diperbarui: 15 September 2023   16:40 1114
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Perpustakaan adalah tempat yang jarang disinggahi dan didatangi oleh masyarakat, sehingga dengan adanya mobil perpustakaan keliling dapat menjadi sarana dalam mengenalkan perpustakan kepada masyarakat.

Pengenalan tersebut bisa berupa program-program yang dimiliki oleh perpustakaan, sosialisasi manfaat perpustakaan kepada masyarakat atau memberi pemahaman tentang pentingnya perpustakaan bagi masyarakat.

Sehingga lambat-laut masyarakat memahami arti penting perpustakaan dan menjadikan perpustakaan sebagai tempat yang wajib untuk dikunjungi.

2. Menyediakan Bahan Bacaan Bermutu Kepada Masyarakat

Perpustakaan keliling dapat menjadi solusi bagi masyarakat dalam mengakses bacaan bermutu dan berkualitas.

Karena biasanya buku-buku yang dibawa oleh mobil perpustakaan keliling telah dikurasi dan disesuaikan dengan tempat mobil perpustakaan keliling singgah.

Sehingga dengan cara seperti itu, masyarakat secara tidak langsung akan mendapatkan bahan bacaan bermutu yang diperlukan untuk sekedar dibaca atau menjadi pengalaman dan pemahaman baru.

3. Perpustakaan Bisa Diakses Masyarakat Dengan Mudah

Dengan adanya mobil perpustakaan keliling di tempat tinggal kita, memudahkan masyarakat untuk mengakses perpustakaan.

Hal itu terjadi karena mobil perpustakaan keliling memiliki sifat yang mudah dipindahkan kemana saja dan dimana saja.

Masyarakat dapat dengan mudah menemukan mobil perpustakaan keliling baik di sekolah, taman bermain (pusat kota) dan tempat yang menjadi pusat keramaian di masyarakat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun