Mohon tunggu...
Agustian Deny Ardiansyah
Agustian Deny Ardiansyah Mohon Tunggu... Guru - Guru yang tinggal di Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung

Setiap tulisan yang saya tulis dan memiliki nilai manfaat pada blog kompasiana ini, pahalanya saya berikan kepada Alm. Ayah saya (Bapak Salamun)

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Bionarasi: Membuat Pembelajaran IPS Menjadi Menyenangkan Bagi Siswa

10 September 2023   10:59 Diperbarui: 11 September 2023   20:11 1241
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bagi sekolah yang menggunakan kurikulum merdeka (kumer), utamanya pada pembelajaran IPS kelas VII.

Pasti memiliki isi konten yang berbeda dengan pembelajaran IPS yang ada di kurikulum 2013.

Isi konten tersebut berkaitan dengan pembelajaran ruang dan waktu pada kurikulum 2013 menjadi "keberadan diri dan keluarga".

Walaupun akhirnya siswa juga mengidentifikasi unsur ruang dan waktu pada kegiatan belajar yang dilaluinya.

Karena adanya perubahan tersebut, maka saya mencoba memikirkan sebuah ide agar siswa mudah mempelajari materi IPS yang akan saya ajarkan dan tanpa terasa telah mempelajari materi tersebut.

Berdasarkan hal itu dan agar siswa mampu menceritakan tentang keberadaan diri dan kelurga dengan baik maka saya meminta siswa membuat "bionarasi".

Bionarasi adalah istilah yang berasal dari kata biodata dan narasi, yang jika diartikan memiliki makna biodata atau riwayat hidup seseorang yang ditulis atau dikisahkan dalam bentuk narasi.

Setelah menentukan cara siswa belajar kemudian saya membuat LKPD yang di dalamnya memuat biodata siswa.

Mulai dari nama, tempat tanggal lahir, tempat tinggal, nama orangtua, hobi, sekolah saat ini, sekolah sebelumnya, cita-cita siswa dan bagaimana cara meraih cita-cita tersebut.

Biodata tersebut kemudian akan menjadi dasar siswa membuat bionarasi atau cerita tentang dirinya yang dituliskan dalam bentuk narasi.

Selain itu, di LKPD yang saya buat juga sediakan suatu tabel agar siswa dapat mengidentifikasi konsep ruang dan waktu pada bionarasi yang dibuat siswa.

Tabel tersebut memuat no, kejadian (peristiwa), kapan (waktu terjadi), tempat (seting) dan terakhir indentifikasi ruang dan waktu (masa lampau, hari ini dan masa depan).

Pendahuluan

Maka untuk menuju hal tersebut, awalnya saya meminta siswa membaca buku paket IPS terkait materi keberadaan diri dan keluarga.

Kemudian saat siswa telah selesai membaca, saya bertanya kepada siswa tentang informasi apa yang siswa dapat dari membaca materi tersebut?.

Secara sepontan siswa menjawab terkait cerita "seorang anak dan tugasnya di dalam keluarga".

Ketika siswa telah memahami tentang materi yang akan dipelajari, kemudian saya mengarahkan siswa untuk menuliskan bionarasi dengan memberi terlebih dahulu pemahaman tentang bionarasi kepada siswa.

Ketidak sudah tidak ada pertanyaan lagi, kemudian saya membagikan LKPD terkait biodata diri siswa yang harus siswa isi yang kemudian biodata tersebut dituliskan dalam bentuk narasi atau bionarasi.

Kegiatan Inti

Dalam menuliskan bionarasi tersebut saya mengajak siswa untuk keluar kelas mengingat kondisi kelas yang sesak karena dihuni oleh 34 orang siswa.

Hal itu saya lakukan agar siswa bisa mendapatkan suasana baru dan inspirasi dengan mengerjakan tugas ditempat yang disukainya di sekolah.

Ada yang berada di bawah pohon, tempat duduk yang disediakan ketika siswa istirahat, di perpustakaan atau di taman (rerumputan) sekolah.

Saya memberikan waktu siswa untuk membuat bionarasi itu selama 1x40 menit dan setengah waktunya yaitu 1x40 menit berikutnya untuk membahas hasil tugas siswa di kelas.

Setelah waktu tersebut selesai, kemudian saya meminta siswa kembali ke kelas dan mengidentifikasi hasil yang telah didapatkan siswa bersama dengan teman lainnya.

Saat itu saya meminta salah satu siswa untuk menceritakan hasil bionarasinya dan kemudian teman lainnya mengidentifikasi kejadian (peristiwa), kapan (waktu terjadi), tempat (seting) dan ruang dan waktu dari bionarasi tersebut.

Hasilnya siswa mampu menjawab LKPD tersebut secara baik dan benar dengan bonus siswa mampu menuliskan bionarasi tentang dirinya yang sekaligus mengajarkan siswa untuk merangkai kata menjadi sebuah tulisan dalam bentuk narasi.

Penutup

Siswa mengaku senang dengan pelajaran yang saya lakukan hari ini karena selain menantang siswa untuk menulikan dirinya melalui bionarasi.

Ternyata kegiatan belajar di luar kelas juga membuat siswa lebih bersemangat karena kelas tidak lagi sebatas ruangan tetapi bisa dimanapun dan kapanpun.

Terpenting siswa mampu mempelajari konsep ruang dan waktu dengan menjadikan dirinya sebagai objek, sehingga diharapkan siswa mengalami kegiatan bermakna dalam pembelajaran yang dilaluinya.

Lebih dari itu, selain siswa mempelajari konsep ruang dan waktu dengan membuat bionarasi siswa juga belajar berliterasi.

Salam Bionarasi, Salam Pembelajaran IPS Menyenangkan, Salam Hari Literasi Dunia.

Bangka Selatan, 10 September 2023.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun