Sambil duduk di atas batu, Krishna berkata : Arjuna yang penuh kebaikan, karena engkau tidak pernah merasa cemburu terhadap-Ku, Aku akan memberimu pengetahuan dan pemahaman yang paling mendalam ini. Dengan memahami pengetahuan dan kesadaran yang tersembunyi ini, engkau akan terbebas dari penderitaan kehidupan material.
Arjuna tersenyum atas berkahan ilmu yang akan diberikan oleh Krishna, dia memandang dengan kesadaran penuh, sambil membuka pikiran agar ilmu-ilmu rahasia bisa didalami dengan baik.
Krishana melanjutkan , Arjuna, perlu engkau ketahui bahwa pengetahuan ini adalah pendidikan tertinggi, yang paling tersembunyi dari segala rahasia. Ini adalah pengetahuan yang paling murni dan merupakan puncak dari dharma, karena memungkinkan seseorang untuk langsung menyaksikan jati dirinya melalui kesadaran. Pengetahuan ini abadi dan dijalankan dengan penuh kegembiraan.
Lebih lanjut dia menambahkan, Orang yang tidak memiliki keyakinan dan tidak setia dalam menjalankan bhakti ini tidak akan dapat mencapai-Ku, wahai penakluk musuh. Karena itu, mereka akan terus terjebak dalam siklus kelahiran dan kematian di dunia material.
Arjuna bertanya, bagaimana engkau bisa menjelaskan bagian yang tidak tampak?
Krishna tersenyum, Â Aku hadir di seluruh alam semesta dalam bentuk-Ku yang tidak tampak. Semua makhluk hidup berada dalam diri-Ku, tetapi Aku tidak terletak di dalam mereka.Namun, segala sesuatu yang diciptakan tidak bergantung pada Diri-Ku. Perhatikanlah kehebatan batin-Ku! Meskipun Aku memelihara semua makhluk hidup dan berada di mana-mana, Aku tidak menjadi bagian dari manifestasi alam semesta ini, karena Diri-Ku adalah sumber dari semua ciptaan.
Krishna aku masih berusha memahamimu, karena demikian abstrak dan misteri alam semesta tak bisa hanya didekati dengan rasional saja,lalu apa yang  aku lakukan,  Tanya Arjuna.
Krishna tertawa dan menjelaskan kepada Arjuna,  Arjuna engkau adalah  engkau yang paling aku sayangi daiantara Pandawa lima,  Pahamilah bahwa semua makhluk hidup yang diciptakan bergantung pada Diri-Ku, bagaikan angin besar yang menyebar ke seluruh angkasa.
Ini adalah manisfestasi kekauatan material, Aku belum mengerti Krishna, kata arjuna.
Krishna berkata, Wahai putra Kunt, pada akhir zaman, semua manifestasi material kembali ke dalam kekuatan-Ku, dan pada awal zaman berikutnya, Aku menciptakannya kembali dengan kekuatan-Ku.Seluruh struktur alam semesta berada di bawah pengaruh-Ku. Sesuai kehendak-Ku, alam semesta diciptakan dan dihancurkan berulang kali. Atas kehendak-Ku, akhirnya alam semesta dibubarkan.
Krishna menambahkan, Wahai dhanajaya, segala aktivitas ini tidak pernah mengikat Diri-Ku. Aku tetap bebas dari ikatan kegiatan material dan tetap netral. Alam material ini, yang merupakan salah satu dari kekuatan-Ku, beroperasi di bawah perintah-Ku dan menghasilkan semua makhluk, baik yang bergerak maupun yang tidak bergerak, wahai putra Kunt. Di bawah hukum alam material, manifestasi ini diciptakan dan dihancurkan berulang kali.