Mohon tunggu...
novy khayra
novy khayra Mohon Tunggu... Penulis - Aspire to inspire

Novy Khusnul Khotimah, S.I.Kom, M.A, SCL - Pegawai Negeri Sipil - Master Universitas Gadjah Mada - Penulis Buku -SDG Certified Leader

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Dualisme Pengorbanan dan Perlindungan bagi Sukarelawan di Indonesia

2 Februari 2022   16:38 Diperbarui: 2 Februari 2022   16:38 287
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sukarelawan (sumber : jogjakeren.com)

 Pertama, Kerelawanan menjembatani kesenjangan pendidikan, kesehatan, dan sosial

Program kerelawanan seperti Indonesia Mengajar, misalnya dapat dikatakan sukses karena telah membantu berbagai siswa di pelosok nusantara menjangkau pendidikan dari pengajar-pengajar muda. Pengajar-pengajar muda ini rata-rata fresh graduate sarjana yang mendaftarkan dan mengabdikan diri sebagai tenaga pendidik selama satu tahun lamanya. Berkat semangat muda dan inspirasi yang mereka bawa dan sebar, kemudian menggerakkan aktor-aktor lokal untuk berswadaya membangun diri,anak-anak, dan lingkungan mereka.

 Meski bukan program kerelawanan yang pertama, karena sebelumnya sudah ada KKN (Kuliah Kerja Nyata) yang merupakan syarat SKS di Perguruan Tinggi. Penulis berasumsi bahwa Indonesia mengajar lebih ideal, sebab jangka waktu setahun lebih relevan dibanding KKN yang hanya maksimal 2 bulan bahkan ada yang kurang dari 3 minggu. Semakin singkat waktu, efektivitas keberhasilan program semakin minim bila target utamanya adalah pemberdayaan.

 Kedua, Kerelawanan mencegah perbuatan negatif generasi muda

Tidak kita pungkiri bahwa tingkat kriminalitas yang dilakukan oleh remaja cukup tinggi, misal tawuran, pembegalan, penyalahgunaan narkoba, sex bebas sebelum nikah, aborsi remaja putri, perkosaan, dan sebagainya. Hal ini tidak lain disebabkan pikiran dan tenaga remaja yang tidak tersalurkan dalam kegiatan yang positif.

 Dengan mengajak atau memaksa remaja untuk aktif dalam kegiatan positif termasuk kerelawanan, otomatis tingkat kriminalitas atau perbuatan negatif pada remaja dapat ditekan. Karena fokus pikiran seseorang tersebut adalah untuk peningkatan kapasitas dirinya sebagai relawan bukan tindakan negatif yang dapat berakibat destruktif.

 Ketiga, Kerelawanan mendewasakan karena belajar dari pengalaman yang dialami sendiri 

Mengambil contoh kecil dari program Indonesia Mengajar, dari buku Indonesia Mengajar yang saya baca para pengajar muda mengakui dirinya menjadi orang yang berbeda setelah menjalani program selama satu tahun. Pengalaman ini pada intinya membuat mereka lebih bijaksana, lebih bersyukur, lebih berharga sebagai manusia. Karena dapat menjadi manusia bermanfaat bagi manusia lainnya.

 Pengalaman-pengalaman dan pengajaran-pengajaran seperti ini sangat perlu kita bagi dan perluas dampaknya bagi Indonesia keseluruhan. Karena tidak hanya akan melunturkan ego dan meningkatkan altruisme, namun juga membentuk pribadi yang tahan banting, toleran, dan selfless. Hal yang tidak kalah penting bila telah membudaya akan membentuk kepribadian bangsa yang tangguh dalam membangun masa depan karena dapat membentuk kepribadian yang bertanggung jawab.

 Pengorbanan Sukarelawan tanpa Perlindungan?

 Motivasi sukarelawan sering kali tidak hanya berdasarkan atas nilai kemanusiaan, melainkan sebaimana yang telah penulis kemukakan sebelumnya bahwa agama menjadi dasar penting para relawan-relawan ini yaitu bersedekah tenaga. Itu sebabnya banyak dari para relawan bersukarela dan bersenang hati bilamana tidak mendapat imbalan materi sama sekali. Hal ini karena mereka berharap melampaui sekadar materi yaitu balasan pahala atau amal untuk bekal setelah mati.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun