Â
Sebab dalam menghadapi era digital dengan perubahan yang terus terjadi, dibutuhkan talenta digital mumpuni dengan keterampilan spesifik, sehingga diharapkan dunia pendidikan, dunia startup dan korporasi dapat terkoneksi membentuk sebuah ekosistem.
Â
Direktur Utama Telkom Ririek Adriansyah mengatakan, untuk bisa bertahan dari disrupsi, harus siap berubah dan tidak hanya fokus pada satu hal.
Â
"Keep moving, keep changing, dan terus berinovasi mencari business model baru untuk melahirkan sesuatu yang bermanfaat bagi banyak orang," ujar Ririek Adriansyah.
Â
Sementara itu, Deddy Corbuzier menekankan kepada peserta konferensi khususnya anak muda bahwa kesuksesan itu murni dari sebuah usaha. Deddy mengajak generasi muda untuk terus beradaptasi dan belajar terus menerus. Jangan pernah merasa terlalu muda ataupun terlalu tua untuk belajar sesuatu.
Â
Indibiz in Digiland 2023: Ekosistem Solusi Digital untuk Dunia Usaha Indonesia
Â